Sentimen
Positif (79%)
29 Apr 2023 : 14.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kepulauan Seribu

Tokoh Terkait

Sudin Kelautan Jakut Ungkap Sebab Fenomena Ikan Beterbangan ke Darat

29 Apr 2023 : 14.25 Views 1

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Nasional

Sudin Kelautan Jakut Ungkap Sebab Fenomena Ikan Beterbangan ke Darat

Jakarta, CNN Indonesia --

Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Utara, Unang Rustanto mengatakan fenomena ikan beterbangan ke daratan dipengaruhi perbedaan oksigen dan suhu air.

Hal itu dia sampaikan merespons video beredar yang memperlihatkan peristiwa ikan beterbangan ke daratan yang disebut terjadi di wilayah Jakarta Utara.

-

-

"Penyebab ikan loncat ke darat dikarenakan fenomena alam atau proses upwelling yaitu adanya perbedaan kandungan oksigen dan suhu air di dasar laut dan permukaan laut. Sehingga ikan naik ke permukaan untuk mencari oksigen," kata Unang saat dihubungi CNNIndonesia.com, Rabu (11/1).

Menurutnya, fenomena itu biasanya terjadi saat musim hujan. Ia menyebut beberapa waktu lalu peristiwa serupa pernah terjadi di Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu.

Selain itu, fenomena serupa juga terjadi di daerah lain. Ia memastikan ikan-ikan yang terbang ke daratan karena fenomena itu aman untuk dikonsumsi.

"Ini kan beberapa hari yang lalu, beberapa minggu yang lalu ada di Pulau Seribu, kita uji lab itu, hasilnya layak untuk konsumsi dan tidak berbahaya, aman," katanya.

Sebelumnya, fenomena ribuan ikan naik ke daratan, terjadi di Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu.

Saat itu BMKG menegaskan fenomena tersebut bukan pertanda akan terjadinya gempa bumi, atau tsunami. Masyarakat pun diimbau agar tidak resah dan panik.

(yoa/pmg)

[-]

Sentimen: positif (79%)