Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Sandiaga Uno Keluar dari Gerindra, Habiburokhman: Nggak Ada Masalah
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
24 April 2023 10:53 WIB
Sandiaga Uno pamit dari Partai Gerindra
Habiburokhman (Twitter @habiburokhman)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Sandiaga Uno pamit dari Partai Gerindra dan menitipkan surat untuk Ketum Prabowo Subianto. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman, mengatakan bahwa Sandiaga berhak untuk keluar dari partai.
"Soal Pak Sandiaga pamit dari Gerindra kami anggap hal yang biasa. Itu hak beliau yang dijamin konstitusi, kalau merasa kepentingannya tidak bisa terakomodir di Gerindra ya monggo keluar baik-baik," kata Habiburokhman kepada wartawan, Senin, 24 April 2023.
Habiburokhman mengatakan bahwa setiap hari ada banyak orang yang mendaftar untuk menjadi kader Gerindra.
Minta Relawannya untuk Berjuang, Anies Baswedan: Lawan Kita Lawan yang Besar, Memiliki Sumber Daya Memadai
"Tiap hari ribuan orang mendaftar untuk menjadi anggota dan kader Gerindra, kalau ada satu atau beberapa yang pamit ya gak ada masalah," katanya.
Habiburokhman mengatakan bahwa status keanggotaan Sandiaga otomatis tercoret setelah surat pengunduran diri diterima Prabowo.
"Status keanggotaan beliau otomatis akan tercoret setelah surat pengunduran diri resmi diterima Pak Prabowo atau setelah beliau resmi menjadi anggota partai lain," ujarnya.
Habiburokhman Sebut Tak Ada Wacana Prabowo Subianto Jadi Cawapres
Sentimen: negatif (80%)