KPU Antisipasi Pemobilisasian Santri
Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional
KOMISI Pemilihan Umum (KPU) mengantisipasi terjadinya mobilisasi terhadap para santri. Ini dilakukan dengan mendirikan tempat pemungutan suara (TPS) lokasi khusus di pesantren.
Menurut Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari, pihaknya akan menempatkan TPS di luar pagar pesantren, alih-alih di dalam lingkungan pesantren. Menurutnya, upaya tersebut untuk menghindari adanya mobilisasi santri untuk memilih kiai yang maju dalam kontestasi Pemilu 2024.
"Menghindari tujuan seolah-seolah santri dimobilisasi untuk memilih kyainya, untuk memilih gus-gus di dalam pesantren yang nyalon," kata Hasyim dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (18/4).
Baca juga: 40% Pesantren di Tanah Air Punya Potensi Ekonomi
"Tapi sebisa mungkin (TPS lokasi khusus) ditaruh di luar pagarnya pondok. Supaya apa? Supaya ngurang-ngurangi tujuan, penilaian yang negatif," sambungnya.
Hasyim juga mengatakan bahwa pendirian TPS lokasi khusus bagi para santri bertujuan untuk menghindari perbedaan politik di dalam pesantren itu sendiri. Sebab, terbuka ruang perbedaan orientasi politik di satu pesantren.
Baca juga: Daftar Pemilih Sementara Pemilu 2024 Capai 205 Juta. KPU: Masih Dapat Berubah
"Kasian santrinya jadi rebutan para kiai dan gus-gus di dalam pondok," pungkas Hasyim. (Tri/Z-7)
Sentimen: netral (76.2%)