Sentimen
Positif (99%)
18 Apr 2023 : 07.25
Informasi Tambahan

Event: Piala Dunia U-20 2021

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Zurich

Tokoh Terkait

Sepak Bola Argentina Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Gantikan Indonesia Pusat Pemberitaan

18 Apr 2023 : 07.25 Views 1

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Sepak Bola
Argentina Tuan Rumah Piala Dunia U-20 Gantikan Indonesia

Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Argentina resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 menggantikan Indonesia. Indonesia batal menjadi tuan rumah turnamen Piala Dunia usia muda itu diduga karena penolakan sejumlah pihak terhadap kehadiran timnas Israel.

Turnamen Piala  Dunia U-20 akan digelar 20 Mei - 11 Juni 2023. Undian Resmi akan diadakan di Zurich pada 21 April 2023.

Presiden FIFA Gianni Infantino mengaku lega dengan hadirnya Argentina sebagai pengganti Indonesia. “Negara yang hidup dan bernafas sepak bola akan menjadi inspirasi luar biasa bagi bintang masa depan”

Seperti diketahui, Biro Dewan FIFA telah mengonfirmasi Argentina sebagai tuan rumah FIFA U-20 World Cup 2023. Keputusan tersebut menyusul pencopotan tuan rumah turnamen yakni Indonesia, serta tawaran berikutnya yang diajukan oleh Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) 

Anggota delegasi selanjutnya mengunjungi tempat turnamen yang diusulkan dan infrastruktur terkait. Perjanjian tuan rumah telah ditandatangani oleh AFA, bersama dengan semua dokumen terkait lainnya.

Piala Dunia U-20 FIFA akan menampilkan enam grup yang terdiri dari empat tim. Setelah diberikan hak menjadi tuan rumah turnamen, Argentina akan bertanding di ajang tersebut menggantikan Indonesia. 

Argentina adalah negara paling sukses dalam sejarah Piala Dunia FIFA U-20, setelah memenangkan turnamen sebanyak enam kali, terakhir pada tahun 2007. Negara ini juga menjadi tuan rumah kompetisi pada tahun 2001.

“FIFA dengan senang hati mengumumkan bahwa edisi Piala Dunia FIFA U-20 tahun ini akan berlangsung di Argentina. Kandang juara dunia itu membuka pintunya bagi superstar sepak bola dunia masa depan,” kata Presiden FIFA Gianni Infantino. 

“Saya ingin berterima kasih kepada AFA dan khususnya Presidennya Claudio Tapia, serta otoritas pemerintah. Komitmen mereka untuk menjadi tuan rumah acara yang luar biasa ini ditunjukkan dalam waktu singkat.”

Ini daftar tim peserta Piala Dunia U-20 2023:

UEFA: Slovakia, Italia, Israel, Perancis, Inggris 

OFC: Selandia Baru, Fiji 

Concacaf: Amerika Serikat, Honduras, Guatemala, Republik Dominika 

Conmebol: Brasil, Kolombia, Ekuador, Uruguay 

AFC: Irak, Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan 

CAF: Gambia, Nigeria, Senegal, Tunisia 

Tuan Rumah: Argentina

Sentimen: positif (99.6%)