Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Semarang, Boyolali, Solo
Kasus: kecelakaan
Tokoh Terkait
Kemenhub Beri Teguran Keras Terkait Truk ODOL yang Alami Kecelakaan di Semarang
Krjogja.com Jenis Media: News
Ilustrasi. (KR/dok)
Krjogja.com - JAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan meminta pengusaha khususnya yang melayani logistik barang untuk memperhatikan muatannya. Menyusul dugaan truk dengan muatan berlebih atau truk ODOL jadi penyebab kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo.
Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati meminta pengusaha yang melayani logistik untuk memastikan kesiapan armadanya. Utamanya soal ketentuan muatan dari truk pengangkut.
"Khusus untuk kendaraan barang, kami terus menghimbau kepada para pengusaha dan pengemudi truk untuk mengikuti ketentuan yang ada," ujarnya, Jumat (14/4/2023).
Adita menyoroti kondisi kendaraan pengangkut logistik perlu dalam keadaan prima. Terutama soal kelayakan jalan, KIR yang berlaku dan kondisi pengemudi yang perlu dalam keadaan baik.
"Memastikan kondisi kendaraan sudah layak jalan, KIR masih berlaku dan kondisi pengemudi dalam kondisi prima," pinta Adita.
Informasi, kecelakaan maut yang menewaskan 8 orang dan melibatkan 8 kendaraan terjadi di jalan tol Semarang-Solo. Tepatnya di KM 487+600, Boyolali, Jawa Tengah pada Jumat (14/4/2023) sekitar pukul 04.00 WIB.
Penyebab kecelakaan diduga karena ada truk tronton dengan muatan penuh menambrak minibus dan beruntun ke kendaraan lainnya.(*)
Sentimen: positif (47.1%)