Sentimen
Positif (100%)
16 Apr 2023 : 07.53
Tokoh Terkait

Koalisi Besar tidak Mustahil dan Menarik untuk Ramaikan Pemilu

16 Apr 2023 : 07.53 Views 1

Mediaindonesia.com Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional

Koalisi Besar tidak Mustahil dan Menarik untuk Ramaikan Pemilu

PENGAMAT politik Muhammad Qodari menilai wacana koalisi besar merupakan hal yang tidak mustahil untuk dilakukan dan dilihat cukup menarik untuk meramaikan Pemilu 2024.

"Koalisi besar sesuatu yang mungkin dan nyata," ujar Qodari seperti dikutip dari Antara baru-baru ini. "Karena wacana koalisi besar ini sudah sahut-menyahut. Artinya, antarpartai politik yang terlibat dalam wacana itu sudah memberikan respons," sambung dia.

Partai yang sudah memberikan respons menurut Qodari adalah Golkar, PAN, PPP, dan Gerindra.

Baca juga: Penentuan Capres-Cawapres Koalisi Besar Diprediksi Makan Waktu Lama

Selain itu, lanjut Qodari, koalisi besar juga menjadi menarik perhatian karena memiliki tokoh populer dan tokoh yang berpotensi menang dalam pemilu mendatang.

"Menurut saya, koalisi besar ini menarik karena magnetnya itu ada dua. Pak Jokowi sebagai tokoh paling populer, presiden petahana. Yang kedua Pak Prabowo (Subianto) sebagai calon presiden paling populer hari ini menurut survei," ujarnya.

Baca juga: PAN Bantah Dukung Prabowo Jadi Capres Koalisi Besar

Kemudian, koalisi besar sekarang sedang berada pada momen yang disebut Qodari, yakni meeting of mind atau pertemuan pikiran antarelite partai di dalam wacana koalisi tersebut. Namun, kata dia, apakah pertemuan pikiran itu akan diikuti dengan aksi yang lebih konkret masih menjadi pertanyaan.

"Akan tetapi, semua potensi, semua variabel yang potensial untuk melahirkan (koalisi besar) itu menurut saya ada," ucap Qodari. Terlepas dari potensi yang dimiliki, Qodari mengatakan bahwa koalisi besar masih memiliki pekerjaan rumah (PR).

"PR-nya kan tinggal mengatur soal yang lain-lain. Misalnya, soal cawapresnya siapa? Format koalisi seperti apa? Akan tetapi, paling tidak separuh dari persyaratan koalisi besar ini sudah terpenuhi," kata dia. (Z-6)

Sentimen: positif (100%)