Sentimen
Netral (50%)
15 Apr 2023 : 20.05
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Jitunews.com - Puan Intensif Komunikasi dengan Prabowo

16 Apr 2023 : 03.05 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Jitunews.com - Puan Intensif Komunikasi dengan Prabowo

13 April 2023 20:47 WIB

Said mengatakan bahwa membentuk kerja sama politik antar paprpol lebih bermakna.

Puan Maharani (instagram.com/puanmaharaniri)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Muncul wacana koalisi besar usai Presiden Joko Widodo bertemu dengan lima ketua umum Golkar, PPP, PAN, Gerindra, dan PKB. Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, mengatakan bahwa komunikasi antara Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, dengan para ketum parpol sangat intensif.

"Pembicaraan Mbak Puan sama Bapak Prabowo sangat intensif, boleh dikonfirmasi ke Pak Prabowo. Pembicaraan Mbak Puan dengan Ketum Airlangga juga intensif sekali, boleh dicek ke Pak Airlangga juga dengan Ketum PAN Bang Zul," kata Said Abdullah kepada wartawan di kompleks parlemen, Jakarta, Kamis, 13 April 2023.

Said mengatakan bahwa membentuk kerja sama politik antar paprpol lebih bermakna.

Alih-alih Politik, Anas Urbaningrum Mau Fokus ke Hal Ini Saat Bebas

"Kami komunikasi intensif banget karena bagi PDIP membentuk kerja sama politik di antara parpol pemerintahan Pak Jokowi akan jauh lebih bermakna untuk bangsa ke depan," ujarnya.

Said menyebut setelah Puan Maharani selesai berkomunikasi maka dalam waktu dekat kerja sama politik di koalisi besar bisa tercapai.

"Hitungan saya, setelah rampung Mbak Puan dan semuanya, termasuk di dalamnya komunikasi Pak Sekjen di antara sekjen partai-partai maka kerja sama politik yang kita harapkan bersama dan menjadi perhatian publik Insyaallah tidak dalam waktu lama akan tercapai," katanya.

Golkar Ingatkan Ikuti Aturan Koalisi Besar Jika Bergabung, Ini Respons PDIP

Sentimen: netral (50%)