Sentimen
Negatif (88%)
13 Apr 2023 : 10.59
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Tokoh Terkait

Kapolri anggap polemik Endar dan KPK adalah isu internal

13 Apr 2023 : 10.59 Views 1

Alinea.id Alinea.id Jenis Media: News

Kapolri anggap polemik Endar dan KPK adalah isu internal

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memandang, polemik Brigjen Endar Priantoro di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai isu internal. Hal ini disampaikan dalam rapat bersama Komisi III DPR.

Sigit mengatakan, posisi Endar sebagai Direktur Penyelidikan di lembaga antirasuah itu sudah mendapat restu dari dirinya. Sayangnya, pimpinan KPK tidak mengindahkan dengan mengembalikan Endar ke Korps Bhayangkara.

"Dalam posisi ini, kami melihat masih terjadi di internal KPK antara pimpinan dengan anak buah," kata Sigit dalam rapat, Rabu (12/4).

Sigit menyebut, Endar sedang memperjuangkan haknya di KPK melalui berbagai cara. Dari melaporkannya ke Dewas KPK hingga Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).

Kendati demikian, ia juga menghargai sikap KPK dalam mencopot anak buahnya itu. Sikap menghargai yang ditunjukkannya karena setiap instansi memiliki aturannya masing-masing.

"Dan apalagi yang bersangkutan saat ini sedang memperjuangkan haknya melalui dewas dan kami dengar juga akan menggunakan haknya melalui PTUN, tentunya kami menunggu hasil itu semua," ujar Sigit.

Sebagai informasi, Ketua KPK Firli Bahuri dilaporkan ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK oleh Brigjen Endar Priantoro. Bukan hanya satu, melainkan ada tiga laporan yang disampaikan Endar ke Dewas KPK.

Mulanya, Endar melaporkan Firli atas dugaan pelanggaran etik atas pemberhentian dirinya dari Direktur Penyelidikan KPK. Selain itu, Firli juga dilaporkan atas pemaksaan pembuatan Laporan Kejadian Tindak Pidana (LKTPK) penyelidikan kasus korupsi.

Sentimen: negatif (88.6%)