Sentimen
Positif (66%)
13 Apr 2023 : 09.25
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Hewan: Sapi, Ayam

Kab/Kota: Boyolali

Tenang! Mentan Pastikan 12 Komoditas Pangan Aman Jelang Lebaran

13 Apr 2023 : 16.25 Views 1

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Tenang! Mentan Pastikan 12 Komoditas Pangan Aman Jelang Lebaran
Jakarta: Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memastikan ketersediaan 12 komoditas pangan aman menjelang Lebaran 2023. Mengingat, konsumsi masyarakat akan terus meningkat hingga hari raya Idulfitri 1444 Hijriah. 
 
"Mau beras, mau apa 12 komoditi termasuk daging tersedia," ujar Syahrul ditemui di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat, Rabu, 12 April 2023. 
 
Syahrul menjelaskan terkait harga komoditas pangan bukan menjadi kewenangannya. Namun, ia terus memastikan ketersedian bahan pokok di pasaran tercukupi, sehingga harga dapat terkendali. 

-?

- - - -
"Dengan demikian kita berharap netralisasi atau normalisasi pasar bisa dilakukan," jelasnya.
 
Adapun 12 komoditas pangan pokok meliputi beras, jagung, kedelai, bawang merah, bawang putih, cabai besar, cabai rawit, daging sapi, daging ayam ras, telur ayam ras, gula, dan minyak goreng.
 
 
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut harga semua bahan pokok mengalami penurunan jelang hari raya Idulfitri 1444 Hijriah/2023. Hal itu ia ungkapkan saat mengunjungi Pasar Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah. 
 
"Kita lihat turun semuanya. Cabai Rp20 ribu cabai rawit yang sebelumnya Rp80 ribu sampai Rp90 ribu, di sini Rp20 ribu. Telur Rp25 ribu yang sebelumnya di atas Rp30 ribu, kemudian bawang putih Rp24 ribu-Rp25 ribu, kemudian daging ayam Rp32 ribu," ujar Presiden Jokowi dalam keterangan persnya di kanal Youtube Sekretariat Presiden, Senin, 10 April 2023. 
 
Jokowi menduga kondisi ini disebabkan pasokan setiap bahan pokok lebih dari cukup. Ia menyebut tidak menutup kemungkinan harga terus mengalami penurunan.
 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 

(END)

Sentimen: positif (66.7%)