Sentimen
Positif (98%)
12 Apr 2023 : 03.12
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Solo

Kunjungi Pasar Legi Solo, Jokowi dan Ganjar Kompak Pakai Kemeja Putih

12 Apr 2023 : 03.12 Views 1

Mediaindonesia.com Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional

Kunjungi Pasar Legi Solo, Jokowi dan Ganjar Kompak Pakai Kemeja Putih

PRESIDEN Joko Widodo atau Jokowi mengecek harga bahan pokok (bapok) di Pasar Legi di Jalan Letjen S Parman No 19 Setabelan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), Senin (10/4/).

Dalam tinjauannya tersebut, Jokowi didampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Keduanya tampak turun dari mobil kepresidenan dengan plat ‘Indonesia’ di lantai dua Pasar Legi.

Saat turun dari mobil, Jokowi dan Ganjar terlihat kompak dengan kemeja putih polos. Mereka langsung menyapa para pedagang pasar yang sudah menunggu di lokasi.

Baca juga: Jokowi 5 Hari di Jateng, 6 Kali Bareng Ganjar

“Pak Jokowi.. Pak Ganjar.. Mas Ganjar.. Pak Jokowi aku bocahmu Pak..” teriak para pedagang yang menyambut kedatangan Jokowi dan Ganjar.

Jokowi dan Ganjar Berdialog dengan Para Pedagang

Di lantai dua Pasar Legi, keduanya berdialog dengan sejumlah pedagang yang tengah menjajakan produknya masing-masing. Jokowi menanyakan langsung harga bapok kepada para pedagang.

Adapun sejumlah komoditas yang terpantau turun antara lain telur dari harga Rp30 ribu ke Rp25 ribu, lalu bawang merah menjadi Rp25 ribu. Kemudian bawang putih juga terpantau turun menjadi Rp24 ribu.

Baca juga: Dampingi Jokowi Luncurkan Bantuan Beras CBP, Ganjar Komitmen Jaga Stabilisasi Harga Jelang Lebaran

“Beras juga turun meskipun masih antara Rp300-Rp400 perak, tapi sudah turun. Nah ini kalau panennya semakin banyak, panen raya semakin banyak, kita harapkan harganya bisa turun lagi sehingga inflasi semakin kecil,” katanya.

Jokowi mengatakan, turunnya harga bapok menandakan panen raya di Jateng telah berhasil berjalan dengan hasil melimpah. Jokowi berharap harga bapok dapat dijangkau masyarakat menjelang lebaran 2023.

“Kalau melihat yang namanya pasokan itu banyak, ya pasti turun. Kalau kita lihat harganya turun pasti pasokannya banyak. Itu teori ekonomi,” tandasnya.

Baca juga: Kunjungan ke Jawa Tengah, Jokowi Semobil dengan Ganjar

Di akhir tinjauan, Jokowi dan Ganjar tampak kembali masuk ke mobil kepresidenan. Jokowi masuk lebih dulu di seat belakang sisi kiri mobil, sementara Ganjar menyusul di seat belakang kanan.

Setelah ini, Jokowi dan Ganjar diagendakan salat tarawih di Masjid Raya Syekh Zayed bersama pihak Uni Emirat Arab (UAE) selaku pemberi hadiah bangunan masjid itu. Jokowi dan Ganjar juga dijadwalkan mengikuti Haul MBZ Zayed Humanitarian Day di Hotel Swiss Bell Solo. (S-4)

Sentimen: positif (98.5%)