Sentimen
Negatif (91%)
9 Apr 2023 : 12.00
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Harley-Davidson

Partai Terkait

Kabar Duka, Anggota DPR RI Rapsel Ali Meninggal Dunia

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

9 Apr 2023 : 12.00
Kabar Duka, Anggota DPR RI Rapsel Ali Meninggal Dunia

Rapsel Ali (Dok. dpr.go.id)

Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Nasdem tersebut meninggal dunia kota Makassar

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Anggota DPR RI Muhammad Rapsel Ali meninggal dunia pada Minggu (9/3). Kabar duka ini dibenarkan oleh Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik NasDem Sulsel, Mustaqim Musma.

Dikatakan, Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Nasdem tersebut meninggal dunia kota Makassar.

"Ia, di Makassar," kata Mustaqim Musma membenarkan informasi duka tersebut. 

Baca Juga : Rusdi Masse Pastikan Putri Dakka Maju Caleg DPR RI Dapil Sulsel III

Rapsel merupakan anggota DPR periode 2019-2024 yang merupakan suami dari putri keempat Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf.

Dilansir dari laman dpr.go.id, Rapsel Ali tercatat sebagai kader Partai NasDem sejak 2018. Selain di dunia politik, Rapsel Ali juga tergabung dalam sejumlah organisasi, baik di bidang perdagangan hingga beladiri.

Rapsel Ali masuk dalam Perkumpulan Pemilik Senjata Beladiri Indonesia (PERLISINDO), Sebagai Ketua Umum Tahun 2019, Club Moge Artis Ridiss Bikerzz, sebagai pembina tahun 2014, Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Wilayah Jakarta Barat sebagai pembina tahun 2013, Gabungan Perusahaan Konstruksi Nasional Indonesia (GAPEKSINDO) Provinsi Sulawei Selatan sebagai Ketua tahun: 1997 - 2003, Asosiasi Perdagangan Barang, Distributor, Keagenan, dan Industri Indonesia (ARDIN) Provinsi Sulawesi Selatan sebagai Ketua tahun 1997 - 2003

Selain itu, Rapsel Ali tercatat Riwayat Pergerakan diantaranya Dewan Pengarah Relawan Gerakan Indonesia Maju (GIM Institut Lembang Sembilan) Jokowi-Amin Pemilihan Presiden Periode 2019-2024 sebagai anggota tahun 2019, Dewan Pembina Rumah Perjuangan Jokowi Prov Sulawesi Selatan Pemilihan Presiden Periode 2019-2024 sebagai Ketua tahun 2019.

 

Selain itu Rapsel Ali tercatat menjadi Dewan Pembina KAMI Indonesia (Relawan Komunitas Milenial Maruf Amin) Pemenangan Pemilihan Presiden Periode 2019-2024 sebagai ketua tahun 2019.

 

Sentimen: negatif (91.4%)