Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Sevilla, Inter Milan, Tottenham Hotspur, AS Roma, Napoli, Fiorentina, Udinese, Lecce, Atalanta, Lazio, AC Milan
Event: Liga Champions, Liga Italia, La Liga Spanyol
Grup Musik: APRIL
Kab/Kota: Roma
Tokoh Terkait
Prediksi Skor AC Milan vs Empoli di Liga Italia: Preview, Statistik, Head to Head, dan Line-up
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT – AC Milan bersiap menjamu Empoli di pekan ke-29 Liga Italia yang akan berlangsung Sabtu, 8 April 2023. Pertandingan ini akan menemani waktu sahur karena dimulai pukul 2.00 WIB di Stadion San Siro.
Kedua tim yang akan bertanding baru saja mendapatkan tiga poin tambahan setelah empat pertandingan tanpa kemenangan. Pada 3 April lalu, AC Milan mampu mengalahkan pemuncak klasemen Napoli di markas mereka.
Datang ke Stadion Diego Armando Maradona, AC Milan tampil beringas dan penuh kepercayaan diri dengan mencetak empat gol tanpa balas. AC Milan mencetak dua gol di babak pertama melalui Rafael Leao dan juga Brahim Diaz.
Tidak cukup dengan dua gol ke gawang Napoli di babak pertama, AC Milan menambah dua gol lainnya pada babak kedua melalui Rafael Leao dan Saelemaekers. Sudah unggul 0-4 saat pertandingan berjalan 67 menit, mereka mampu menahan serangan tuan rumah hingga berakhirnya pertandingan.
Baca Juga: Prediksi Skor Lecce vs Napoli di Liga Italia: Preview, Statistik, Head to Head dan Line-Up
Dengan kemenangan tersebut, AC Milan menambah tiga angka lainnya di klasemen sementara Liga Italia dengan 51 poin dari 28 kali bermain. Mereka masih tertinggal empat angka dari Lazio yang berada di urutan kedua.
Namun di bawahnya, ada Inter Milan, AS Roma, dan Atalanta yang bisa menyalip mereka kapan saja jika AC Milan gagal meraih kemenangan di pertandingan selanjutnya.
Tim yang akan dijamu AC Milan malam ini juga sama-sama baru mendapatkan kemenangan setelah empat pertandingan yang selalu berakhir dengan kekalahan. Empoli menang 1-0 saat menghadapi Lecce pada 4 April kemarin.
Gol tunggal Empoli yang dicetak Caputo di menit ke-62 melalui titik putih akhirnya membawa angin segar sekaligus memutus empat pertandingan dengan kekalahan beruntun.
Meskipun menang, Empoli juga harus bekerja dengan susah payah dan kehilangan Tonelli pada menit ke-90 usai diganjar kartu merah oleh wasit yang memimpin pertandingan saat itu.
Kemenangan tersebut membuat Empoli mengumpulkan 31 poin dari 28 kali bermain. Setidaknya mereka bisa sedikit menjauh dari Salernitana di peringkat ke-15 yang sudah mengoleksi 28 poin.
Namun sebelum menyaksikan laga antara AC Milan melawan Empoli malam nanti, simak statistik tim, head to head, prediksi starting line-up, hingga prediksi skornya berikut ini.
Baca Juga: Prediksi Skor Salernitana vs Inter Milan di Liga Italia: Preview, Statistik, Head to Head, dan Line-up
Statistik
Sebelum mengalahkan sang pemuncak klasemen Napoli beberapa hari yang lalu, AC Milan sebelumnya kalah dari Udinese dengan skor 3-1 dan imbang dengan Salernitana. Namun AC Milan mampu meneruskan langkah mereka di Liga Champions musim ini berkat menang agregat 0-1 atas Tottenham Hotspur. Berikut hasil dari lima pertandingan terakhir AC Milan di Liga Italia dan dan Liga Champions.
· 3 April 2023 (Liga Italia) : Napoli 0-4 AC Milan
· 19 Maret 2023 (Liga Italia) : Udinese 3-1 AC Milan
· 14 Maret 2023 (Liga Italia) : AC Milan 1-1 Salernitana
· 9 Maret 2023 (Liga Champions) : Tottenham Hotspur 0-0 AC Milan
· 5 Maret 2023 (Liga Italia) : Fiorentina 2-1 AC Milan
Sedangkan Empoli gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan sebelumnya. Mereka setidaknya kebobolan dua gol dari lawan mereka dalam lima pertandingan terakhir di Liga Italia. Berikut ini skor akhir dari lima pertandingan terakhir Empoli di Liga Italia.
· 4 April 2023 : Empoli 1-0 Lecce
· 18 Maret 2023 : Atalanta 2-1 Empoli
· 11 Maret 2023 : Empoli 0-1 Udinese
· 4 Maret 2023 : Monza 2-1 Empoli
· 26 Februari 2023 : Empoli 0-2 Napoli
Head to head
AC Milan tidak pernah kehilangan poin saat bertanding melawan Empoli sejak tahun 2018 lalu. Sebaliknya, Empoli juga tidak pernah menang melawan AC Milan dalam lima pertandingan.
Pertemuan terakhir mereka terjadi pada 2 Oktober 2022 lalu di markas Empoli. Saat itu, AC Milan yang datang sebagai tamu menang dengan skor 1-3. Serunya, ada tiga gol yang tercipta pada perpanjangan waktu.
Baca Juga: Prediksi Skor Sevilla vs Celta Vigo di Liga Spanyol: Head to Head, Preview Tim dan Starting Line-up
AC Milan unggul 0-1 pada menit ke-79 melalui Rebic. Kemudian, Empoli membalasnya pada menit 90+2 melalui Bajrami. Namun tak disangka, enam menit selanjutnya, AC Milan mampu mencetak dua gol lain melalui Ballo di menit 90+3 dan Rafael Leao menit 90+6. Berikut ini head to head antara AC Milan dan Empoli dalam lima pertemuan sebelumnya di Liga Italia.
· 2 Oktober 2022 : Empoli 1-3 AC Milan
· 13 Maret 2022 : AC Milan 1-0 Empoli
· 23 Desember 2021 : Empoli 2-4 AC Milan
· 23 Februari 2019 : AC Milan 3-0 Empoli
· 28 September 2018 : Empoli 1-1 AC Milan
Starting line-up
AC Milan: Maignan; Calabria, Kjaer, Tomori, Hernandez; Tonali, Bennacer, Krunic; Diaz, Giroud, Leao.
Pelatih: Stefano Pioli
Empoli: Vicario; Ebuehi, Ismajli, Luperto, Parisi; Bandinelli, Marin, Akpa Akpro; Baldanzi; Piccoli, Caputo.
Pelatih: Paolo Zanetti
Prediksi skor: AC Milan 2-0 Empoli.***
Sentimen: positif (99.6%)