Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Kab/Kota: Kendari
Ramadan Dari Kendari, PTQ RRI Ke-54 Berlanjut ke Papua Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Kendari: Pekan Tilawatil Qur'an (PTQ) LPP RRI tingkat Nasional Ke-53 di Kendari, Rabu (5/4/2023) malam ini digelar acara penutupan sekaligus diumumkan para penampil terbaik ajang tahunan ini.
PTQ RRI Ke-53 tahun 2023 dilaksanakan di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Acara berlangsung dari 1 April hingga 6 April 2023.
PTQ RRI 2023 ini mengusung tema “Mewujudkan Masyarakat Toleran Berkarakter Qurani untuk Indonesia Kuat“. Terdapat 199 finalis terbaik dari satuan kerja RRI di seluruh Indonesia mengikuti lomba Tilawah, Tausiah, Tahfiz, dan Tartil.
Direktur Utama RRI, I Hendrasmo memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) beserta jajarannya, juga masyarakat setempat. Sehingga acara tahunan tersebut bisa terselenggara dengan baik.
Menurut Hendrasmo, pemilihan Kendari sebagai tuan rumah juga bukan tanpa alasan. Kendari dipilih, karena menjadi cerminan toleransi dan kebinekaan di Indonesia.
"Kami juga tak lupa mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Pemerintah Provinsi Papua. Dimana telah bersedia menjadi tuan rumah penyelenggaraan PTQ Ke-54 tahun depan," kata Hendrasmo.
Sentimen: positif (40%)