Sentimen
Positif (100%)
31 Mar 2023 : 20.24
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sumenep

Tokoh Terkait
Lusiana

Lusiana

Pesta Rakyat Sumenep, Pemkab Sediakan 2.000 Porsi Makan dan Minum Gratis

1 Apr 2023 : 03.24 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Pesta Rakyat Sumenep, Pemkab Sediakan 2.000 Porsi Makan dan Minum Gratis

Sumenep (beritajatim.com) – Pemkab Sumenep menyediakan 2.000 porsi makanan dan minuman gratis bagi warga Sumenep dalam ‘Pesta Rakyat’ untuk memeriahkan hari jadi ke-753 Kabupaten Sumenep.

Acara yang digelar pada Minggu (23/10/2022) itu langsung diserbu masyarakat. Mereka bisa makan dan minum gratis dengan menukarkan voucher yang telah disiapkan. Nilai setiap voucher Rp 15.000. Masyarakat boleh memilih sendiri makanan dan minuman di stand-stand pesta rakyat yang berjajar di sepanjang Taman Adipura sisi timur. Ada cukup banyak menu yang disajikan, mulai makanan khas Sumenep seperti kaldu kokot, campor, hingga makanan luar seperti burger.

Salah satu pengunjung pesta rakyat, Heni Sulistyowati mengaku senang dengan adanya acara yang terbuka untuk masyarakat umum. “Apalagi ada makan dan minum gratis seperti ini. Semoga menjadi agenda rutin setiap Hari Jadi Sumenep,” ucapnya sambil tersenyum.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Sumenep, Mohamad Iksan mengatakan, pesta rakyat ini digelar karena pemkab memang benar-benar ingin membuat acara dari masyarakat untuk masyarakat.

“Yang jualan disini masyarakat. Yang beli juga masyarakat. Jadi ada perputaran ekonomi disini.
Harapan kami benar-benar ingin menghibur masyarakat Sumenep. Bisa makan dan minum gratis dengan menu milih sendiri,” ujarnya.

Tidak sekedar makan dan minum gratis,Hari jadi ke-753 Kabupaten Sumenep yang bertajuk ‘Harmoni Sumekar’ ini juga menyuguhkan berbagai acara menarik lainnya. Diantaranya Festival Kuliner, Festival baju etnik dalam Pelangi Sumenep, serta launching Lagu kedua ciptaan Bupati Sumenep, Ach. Fauzi. Selain itu, malam nanti juga akan dimeriahkan dengan penampilan Irwan dan Lusiana Jelita Adella jebolan dangdut acamdemy 2. Semua tontonan hinuran itu disuguhkan secara gratis untuk seluruh masyarakat Sumenep. [tem/suf

Sentimen: positif (100%)