Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Event: Piala Dunia U-20 2021
Tokoh Terkait
Tandai Mereka di 2024, Selamat Tertawa di Atas Penderitaan
Gelora.co Jenis Media: News
GELORA.CO - La Grande, salah satu suporter Timnas Indonesia mengunggah postingan foto penggawa Timas Indoneisa U-20 yang kekinian batal tampil di Piala Dunia U-20 setelah FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah.
"Salam semangat kami untuk para Garuda Muda yang sudah berlatih, tetesan keringat yang sudah kalian keluarkan, persiapan latihan yang tidak sebentar dan harus meninggalkan keluarga di rumah, berkorban waktu dan tenaga.
Mimpi indah kawan. Terima kasih, sampai jumpa lagi," tulis La Grande di akun Instagramnya @lagrandeindonesia12 sperti dikutip Suara.com, Kamis (30/1/2023).
Postingan tersebut sudah disukai lebih dari 8.545 warganet dan disi lebih dari 248 komentar.
Kebanyakan dari mereka menyayangkan Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia karena adanya penolakan dari sejumlah pihak, salah satunya PDI Perjuangan yang tidak mau timnas Israel main di tanah air.
"Pada akhirnya banteng yang tetap berkuasa," tulis @nirmanmalap**.
Akun bernama @arydar** sempat mengutip penyataan Presiden Pertama Indonesia Soekarno. "Bener kata Bung Karno, perjuanganku lebih mudah karena melawan penjajah, namun perjuangan kalian akan lebih sulit karena melawan bangsa sendiri."
Kemudian salah satu warganet juga mengajak suporter untuk menandai politikus yang sudah buat Indonesia gagal jadi tuan rumah piala dunia.
Diketahui, Gubernur Jateng dari PDIP Ganjar Pranowo yang digadang-gadang bakal maju di Pilpres 2024 jadi salah satu sosok penolak kedatangan Timnas Israel yang berimbas pada pembatalan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Tandai mereka di 2024..! Selamat tertawa di atas penderitaan anak bangsa." tulis akun @wiru**.
Batal Gelar Piala Dunia
Diketahui, Indonesia batal menggelar Piala Dunia U-20 2023. Kepastian tersebut diketahui setelah FIFA, lewat laman resminya, Rabu (29/3/2023), mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah.
"Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk menghapus Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U-20 World Cup 2023™," bunyi pertanyaan FIFA yang disiarkan di laman resminya.
Meski demikian FIFA belum menyampaikan negara mana yang bakal menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Tuan rumah baru akan diumumkan sesegera mungkin, dengan tanggal turnamen saat ini tetap tidak berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya," tulisnya lagi.
"FIFA ingin menggarisbawahi bahwa terlepas dari keputusan tersebut, tetap berkomitmen untuk aktif membantu PSSI, bekerja sama erat dan dengan dukungan pemerintahan Presiden Widodo, dalam proses transformasi sepakbola Indonesia pascatragedi yang terjadi pada Oktober 2022. Anggota tim FIFA akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang dan akan memberikan bantuan yang dibutuhkan kepada PSSI, di bawah kepemimpinan Presiden Thohir."
"Pertemuan baru antara Presiden FIFA dan Presiden PSSI untuk pembahasan lebih lanjut akan dijadwalkan dalam waktu dekat."
Sentimen: positif (98.5%)