Sentimen
Netral (88%)
29 Mar 2023 : 01.05
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Tokoh Terkait
Helmy Santika

Helmy Santika

Motif Bunuh Diri Ajudan Kapolda Gorontalo Ternyata Tak Jauh dari Wanita Baru dan Wanita Lama

29 Mar 2023 : 01.05 Views 1

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Motif Bunuh Diri Ajudan Kapolda Gorontalo Ternyata Tak Jauh dari Wanita Baru dan Wanita Lama

POJOKSATU.id, GORONTALO – Tewasnya Briptu Rully Firmansyah di mobil dinas polisi di Jalan GORR, Gorontalo, cukup mengejutkan. Ternyata motifnya tak jauh dari masalah wanita baru dan lama.

Polda Gorontalo sudah melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait motif bunuh diri ajudan Kapolda Gorontalo Irjen Helmy Santika yang masih berusia 29 tahun ini.

Hasilnya, motif Briptu Rully atau RF nekat mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri karena masalah asmara.

Dirreskrimum Polda Gorontalo Kombes Nur Santiko, menjelaskan, dugaan motif tersebut berdasarkan hasil penyelidikan dan penyidikan mereka.


Selain itu, juga memeriksa saksi yakni teman dekat dari korban.

-

Ajudan Kapolda Gorontalo yang Tewas Bunuh Diri Ternyata Anak Mantan Kanit Resmob Semarang

“Sampai saat ini berdasarkan penyelidikan. Ini terkait motif asmara yang terpendam. Dari keterangan saksi teman korban, Briptu RF pernah mengeluh soal hubungan dengan kekasihnya,” kata Santiko di Gorontalo, Minggu malam (26/3).

Pihaknya masih mendalami identitas wanita yang berhubungan dengan Briptu Rully. Wanita ini apakah pacar lama atau pacar baru Briptu Rully.

Dia menyampaikan hubungan antara Briptu Rully dan kekasih lamanya secara jarak jauh atau LDR.

Namun, Briptu Rully diduga juga punya hubungan dengan wanita yang baru atau pacar baru.

“Wanita ini siapa, kita masih mendalami hal ini karena hubungan mereka LDR. Kenapa timbul kekecewaan dari diri korban,” tuturnya.

Santiko mengatakan dari penyelidikan, diduga Briptu RF juga tengah menjalin hubungan dengan seorang wanita baru.

“Dari penyelidikan yang baru kami dapatkan, ada wanita baru yang berhubungan dengan korban. Keterangan itu kami dapatkan dari teman sejawat korban,” jelasnya.

“Kemudian adanya keluhan bahwa ada hal-hal perasaan cinta yang terpendam dan kekecewaan,” tutur Kombes Nur Santiko.

Dari keterangan saksi-saksi, beberapa waktu belakangan ini korban juga sering mengirimkan pesan-pesan tentang kematian. Namun, ini masih dilakukan tindak-lanjut penyidikan oleh polisi.

Tak hanya itu, kata Santiko, polisi juga akan memeriksa proyektil peluru yang ditemukan di lokasi kejadian.

“Kita periksa proyektil peluru yang ditemukan di jok tengah, karena proyektil ini tembus dari jok pengemudi tembus ke jok tengah. Kita kirim ke laboratorium forensik Makassar,” jelasnya.

Sementara itu, keluarga Briptu Rully di Semarang mengatakan, mereka hanya tahu Briptu Rully memiliki sedikit masalah dengan pacar yang lama.

“Namun dengan yang (pacar) baru, keluarga belum tahu,” tukas Nur Santiko.

Diketahui ajudan Kapolda Gorontalo, Briptu Rully Firmansyah, ditemukan tewas di dalam mobil dinasnya yang terparkir di Jalan GORR, Desa Ombulo, Limboto Barat, Kab Gorontalo, Sabtu (25/3).(ikror/pojoksatu)

Sentimen: netral (88.9%)