Sentimen
Positif (72%)
27 Mar 2023 : 13.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya, Gondangdia

Tokoh Terkait

KPP Resmi Usung Anies Baswedan, NasDem Tantang Koalisi Lain Deklarasikan Capresnya

27 Mar 2023 : 13.25 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

KPP Resmi Usung Anies Baswedan, NasDem Tantang Koalisi Lain Deklarasikan Capresnya

26 Maret 2023 09:58 WIB

NasDem berharap koalisi lain segera mendeklarasikan bacapres untuk nantinya dipertimbangkan masyarakat.

Anies Baswedan (Istimewa)

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Anies Baswedan sudah punya modal kuat untuk berkontestasi di Pilpres 2024. Sebab ia telah didukung Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang terdiri dari NasDem, Demokrat, dan PKS.

DPP Partai NasDem mengharapkan calon lawan Anies di Pilpres segera diketahui publik. Oleh karenanya, deklarasi koalisi lain atas jagoannya sangat dinantikan.

“Silakan yang sudah memenuhi Presidential Threshold (20 persen) segera mengumumkan calon presiden dan wakil presidennya,” kata Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto kepada wartawan di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat pada Sabtu (25/3) malam.

Tak Masalah Safari Anies di Surabaya Sepi, NasDem Sebut Haso PDIP Panik

“Supaya masyarakat juga bisa meng-exercise calon presiden itu siapa coba, kelebihan kekurangannya di mana,” tambahnya.

Sugeng menyadari saat ini ada pihak yang terus berupaya menguak sosok Anies. Meski begitu, dipandang dari sisi positif, rakyat bisa tahu lebih jauh tentang eks gubernur DKI Jakarta itu.

Menurutnya, antusias masyarakat terhadap Anies semakin meningkat. Hal ini didasari kunjungan Anies ke berbagai daerah sejauh ini.

Sebut Hasto Kerap Nyinyir, Demokrat: Banyak Capaian yang Dibangun oleh Mas Anies di DKI

Sentimen: positif (72.7%)