Sentimen
Positif (99%)
29 Agu 2022 : 17.17
Informasi Tambahan

Institusi: UNAIR

Kab/Kota: Surabaya

Kasus: covid-19

Pemprov Jatim: Vaksin Inavac Buatan Unair Siap Diproduksi Setelah September

29 Agu 2022 : 17.17 Views 4

SuaraSurabaya.net SuaraSurabaya.net Jenis Media: News

Pemprov Jatim: Vaksin Inavac Buatan Unair Siap Diproduksi Setelah September

Vaksin Merah Putih yang kini diberi nama Inavac oleh Joko Widodo Presiden RI ditargetkan siap diproduksi dan beredar di Jawa Timur setelah bulan September 2022.

Pemerintah Provinsi Jatim menargetkan pada akhir bulan tersebut vaksin Inavac sudah melalui uji coba dan mendapat izin penggunaan darurat atau Emergency Use Authorization (EUA) sesuai standart internasional oleh otoritas Food and Drug Administration (FDA).

Sementara itu Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim mejelaskan setelah vaksin Inavac mendapat izin dari BPOM maka sudah siap diproduksi sendiri dan disebar ke seluruh masyarakat Jawa Timur.

“Ini inisiatornya adalah para ilmuwan Unair Surabaya. Kami menargetkan setelah uji coba pada akhir September 2022 sudah diproduksi,” kata Khofifah di Gedung Negara Grahadi, Senin (29/8/2022).

Khofifah melanjutkan, vaksin dengan platform inactivated virus tersebut diperkirakan mampu memberikan efikasi dengan persentase yang tinggi dalam melawan berbagai varian virus Corona di Indonesia.

“Jadi masyarakat tidak perlu hawatir karena efikasi produk dalam negeri ini tidak kalah saing. Karena telah melewati proses dan prosedur yang cukup panjang,” imbuh Khofifah.

Vaksin Inavac saat ini telah memasuki tahap fase uji klinis tahap akhir. Yang mana sedang dilakukan uji injeksi kedua terhadap beberapa laboratorium uji coba.

Selain itu, Khofifah juga mengajak masyarakat mengungkapkan kebanggaannya dengan ikut menggaungkan keberhasilan Indonesia menciptakan vaksin. Selain Inavac, Indonesia juga bersiap menyambut Indovac yang dulunya disebut Vaksin BUMN buatan PT Bio Farma.

Vaksin ini merupakan hasil kolaborasi dengan Baylor College of Medicine, Amerika Serikat. Baik Inavac maupun Indovac disebut mampu menangani berbagai varian virus Covid-19.

Vaksin tersebut juga aman digunakan baik untuk orang dewasa maupun anak-anak sebagai dosis primer maupun booster.(wld/iss/ipg)

Sentimen: positif (99%)