Sentimen
Netral (57%)
25 Mar 2023 : 00.35

Pengiriman Jet Tempur ke Ukraina Jadi Urusan Masing-Masing Negara Anggota

25 Mar 2023 : 00.35 Views 9

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Pengiriman Jet Tempur ke Ukraina Jadi Urusan Masing-Masing Negara Anggota

BRUSSELS, iNews.id – Uni Eropa tidak akan mengeluarkan keputusan terkait rencana pengiriman jet tempur ke Ukraina. Menurut blok tersebut, hal itu menjadi wewenang masing-masing negara anggotanya.

“Ini adalah keputusan yang perlu diambil oleh negara-negara anggota, dan itulah mengapa saya tidak bermaksud untuk mengungkapkan pendapat saya sendiri,” kata Presiden Dewan Eropa, Charles Michel, kepada wartawan, Kamis (23/3/2023).

“Akan tetapi secara umum, bukan rahasia bahwa kami berpikir bahwa Ukraina membutuhkan lebih banyak dukungan dan lebih banyak peralatan militer,” ujarnya.

Sementara Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen mengatakan, negara-negara Uni Eropa memiliki kedaulatan atas keputusan mereka untuk mengirimkan pesawat tempur ke Ukraina. Begitu pula dengan cara memasok pesawat itu ke Kiev, juga diserahkan kepada masing-masing negara anggota.

Editor : Ahmad Islamy Jamil

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel:

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.



Sentimen: netral (57.1%)