Sentimen
Positif (57%)
24 Mar 2023 : 18.50
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Bekasi

995 Personel Jaga Laga Timnas Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

24 Mar 2023 : 18.50
995 Personel Jaga Laga Timnas Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot
Bekasi: Sebanyak 995 personel gabungan akan diterjunkan untuk melakukan penjagaan pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu, 25 Maret 2023 dan Selasa, 28 Maret 2023.
 
Kabag Ops Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Agus Rohmat, mengatakan ratusan personel gabungan terdiri dari Polres Metro Bekasi Kota, Polda Metro Jaya, TNI dan instansi terkait.
 
"Hasil rakor pada hari Selasa tanggal 21 Maret 2023 untuk pengamanannya melibatkan 995 pers (Polda, Polres, TNI dan intansi terkait)," kata Agus kepada Medcom.id di Bekasi, Kamis, 23 Maret 2023.
 
Sementara Wakapolres Metro Bekasi Kota, AKBP Rama Samtama Putra, menyatakan pihaknya telah melakukan rapat koordinasi dengan Kodim 0507/Bekasi, Dishub, Satpol PP, Dinkes, Panpel, Damkar Kota Bekasi dan Subpomdan Kota Bekasi.

-?

- - - -
Dia menyatakan, bahwa event tersebut merupakan agenda FIFA sehingga pengamanan yang dilakukan akan sesuai dengan Standard Operating Procedure (SOP) Management Pertandingan serta mengacu pada Perkap Kapolri.
 
Seperti diketahui penjualan tiket pertandingan Indonesia vs Burundi pada 25 Maret 2023 mulai dijual. Tiket dapat dibeli secara online.
 
Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Burundi  di FIFA Matchday. Anak asuh Shin Tae-yong akan bertanding dua kali melawan The Swallows pada tanggal 25 dan 28 Maret 2023.
 
Semua pertandingan Indonesia vs Burundi ini akan digelar di Stadion Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Tiket pertandingan pertama timnas Garuda melawan Burundi mulai dijual. Dikutip dari laman resmi PSSI, tiket dapat dibeli secara online.
 
"PSSI telah menyiapkan penjualan tiket untuk penonton dan suporter timnas Indonesia. Seluruh penjualan tiket melalui online website www.pssi.org dan tiket.com . Untuk tahap pertama, PSSI menjual sekitar 15 ribu lembar tiket,” tulis keterangan resmi PSSI, seperti dikutip Medcom.id, Rabu, 22 Maret 2023.
 
Harga Tiket Indonesia vs Burundi 25 Maret 2023
 
Harga Normal
Tiket VIP: Rp 400 ribu
Barat (samping VIP): Rp 175 ribu
Tribun (timur, utara, selatan): Rp 125 ribu
 
Harga Tiket Presale
 
PSSI juga membuka penjualan tiket presale yang harganya lebih murah. Tiket presale ini dijual hingga Rabu, 22 Maret 2023. Berikut daftar harganya:
 
VIP: Rp 275 ribu
Barat (Samping VIP): Rp 125
Tribun (utara, selatan): Rp 90 ribu
Tribun (Timur): Rp 100 ribu
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
 

 
 

(DEN)

Sentimen: positif (57.1%)