Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Ancol
Tokoh Terkait
Soal Pilpres 2024, Anies Baswedan Sebut Hanya Butuh Fair Play
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
17 Maret 2023 14:18 WIB
Anies menilai pentingnya netralitas dari pemegang kewenangan.
Anies Baswedan (twitter.com/aniesbaswedan)
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mengharapkan kontestasi Pilpres 2024 yang adil. Ia menilai pentingnya netralitas dari pihak yang berwenang.
Anies juga meminta agar aturan main jelang kontestasi dijaga bersama, sehingga agenda politik lima tahunan ini bisa berjalan lancar.
“Yang kita butuhkan hanyalah fair play, kesetaraan kesempatan, kenetralan dari yang memegang kewenangan," kata Anies saat berpidato dalam acara Silaturahmi dan Dialog Kebangsaan Lintas Tokoh KAHMI di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Kamis (16/3).
Ogah Disebut Curi Start Kampanye Anies Baswedan Pilih Istilah Head Start
"Kalau itu terjadi, insya Allah yang kita ikhtiarkan bisa kita laksanakan,” lanjut mantan gubernur DKI Jakarta itu.
Adapun Anies juga menyinggung soal tudingan curi start kampanye terkait safari politiknya. Ia mengaku tak sepakat dengan istilah tersebut. Ia menganggap upayanya itu lebih patut disebut sebagai ‘head start’.
“Kalau mencuri start itu kesannya seperti tengok kanan kiri, cari kesempatan nyelonong gitu. Bukan. Ini adalah head start,” jelas Anies.
Anies mengibaratkan head start dalam konteks pendidikan. Ia menganggap manuvernya bersama tiga partai pengusung, yakni NasDem, Demokrat, dan PKS seperti akselerasi.
Gus Muhaimin Percaya Diri Nyapres, Politikus PKS: Ayo Maju, Siapa TakutSentimen: positif (50%)