Sentimen
Positif (66%)
17 Mar 2023 : 01.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tidore

Kasus: korupsi

Tokoh Terkait

Harapan Muhammad Sinen di Acara Kumpul Bacarita Polresta Tidore

17 Mar 2023 : 01.50 Views 5

abadikini.com abadikini.com Jenis Media: News

Harapan Muhammad Sinen di Acara Kumpul Bacarita Polresta Tidore

Abadikini.com, TIDORE – Dalam rangka membangun Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBI) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Polresta Tidore gelar acara “Kumpul Bacarita Polresta Tidore” bersama seluruh Forkopimda Kota Tidore Kepulauan di Caffe Borero, Kelurahan Tomagoba, Rabu (15/3/2023).

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen, Plt Ketua DPRD Kota Tidore Kepulauan Mohtar Djumati, Dandim 1505/Tidore  Letkol (Kav) Chalter Purba, Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM Yakub Husain, Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan Taher Husain.

Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Kepala Kementerian Agama, Kepala BNN Kota Tidore, Kepala Rutan Kelas II Soasio, Kepala Balai Pemasyarakatan, Ketua KPU Kota Tidore Kepulauan, Ketua Bawaslu Kota Tidore Kepulauan serta insan pers Kota Tidore Kepulauan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen saat didaulat memberikan arahan menyampaikan, acara kumpul bacarita ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara seluruh Forkopimda dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.

“Di acara yang digagas oleh Polresta Tidore ini, kita kumpul bacarita, mudah-mudahan Tidore kedepan semakin lebih baik dan semakin harmonis, harapan kami Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, mudah-mudahan kebersamaan ini tidak cepat berlalu,” tutur Muhammad Sinen.

Sementara, Kepala Polresta Tidore Kepulauan Kombes (Pol) Yury Nurhidayat dalam kesempatan tersebut mengatakan, pada kegiatan Kumpul Bacarita ini Polresta Tidore juga mensosialisasikan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

“Polresta Tidore akan membentuk ruang sentral pelayanan kepolisian satu atap, jadi pelayanan dan pembuatan SIM yang ada saat ini di eks Gedung Polda Irian Barat yang saat ini ditempati sebagai Polsek Tidore di depan KPU, jadi untuk pembuatan SKCK, pembuatan kartu sidik jari, serta pelayanan kepolisian lainnya kita satu atap di kantor Polsek,” ucap Yury.

Yury juga menambahkan, semua ini atas dukungan Walikota dan Wakil Walikota Tidore, dan InsyaAllah pelayanan satu atap ini juga ada di Sofifi, yang bertempat di eks gedung Puskesmas Galala, sebagian anggota Polresta Tidore akan diarahkan kesana untuk pelayanan pembuatan dan perpanjangan SIM di Sofifi.

Sentimen: positif (66%)