Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: penganiayaan
Tokoh Terkait
Kombes Pol Trunoyudo
Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko
Cristalino David Ozora
Kasus Penganiayaan Mario Dandy terhadap David: 4 Saksi Penting Bakal Diperiksa
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Kasus penganiayaan oleh anak mantan pejabat pajak, Mario Dandy Satrio, terhadap Cristalino David Ozora, terus bergulir. Terkini, Polda Metro Jaya bakal memeriksa empat saksi kunci terkait kasus tersebut.
"Terkait pemeriksaan saksi, ke depan ada empat saksi lagi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (15/3/2023).
Trunoyudo menyebut, keempat saksi penting itu. Salah satunya merupakan sosok yang diduga pembisik Mario berinisial APA. APA disebut sebagai orang yang menceritakan perbuatan tidak menyenangkan David kepada kekasih Mario, AG.
Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko (ANTARA FOTO/Ilham Kausar)Baca Juga: LPSK Kabulkan Permohonan Perlindungan Saksi Kunci Kasus Penganiayaan Mario Dandy!
"Iya (APA) masuk dalam bagian itu (empat saksi penting)," ucap Trunoyudo.
Lebih jauh, mantan Kabid Humas Polda Jabar dan Jatim ini menyebut, tiga saksi lainnya juga merupakan anak di bawah umur, seperti APA.
"Kami jelaskan, di antaranya saksi ini juga ada yang merupakan anak yang berhadapan dengan hukum, yaitu sebagai saksi," kata Trunoyudo.
Baca Juga: Sederet Aksi Kekasih Mario Dandy saat David Dianiaya, Bikin Geleng-geleng!
Sebelumnya, kasus penganiayaan terhadap David seolah tidak memasuki babak baru hingga hari ini. Fakta terakhir diungkap polisi, yaitu momen rekonstruki penganiayaan yang digelar di lokasi asli kejadian beberapa waktu lalu.
Artikel Menarik Lainnya:
Sentimen: positif (64%)