Sentimen
Negatif (100%)
14 Mar 2023 : 13.02
Informasi Tambahan

BUMN: BRI, Bank Mandiri

Event: Ibadah Umroh

Grup Musik: IZ*ONE

Kab/Kota: Depok, Yogyakarta, Srengseng, Sleman, Solo, Manado

Kasus: penganiayaan, korupsi

Tokoh Terkait
Rafael Alun Trisambodo

Rafael Alun Trisambodo

Muslihat Rafael Alun Menyembunyikan Harta, Apa yang Tidak Dilaporkan?

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

14 Mar 2023 : 13.02
Muslihat Rafael Alun Menyembunyikan Harta, Apa yang Tidak Dilaporkan?

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Mantan PNS pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Rafael Alun Trisambodo memliki muslihat dalam menyembunyikan harta. Apa saja yang tidak dilaporkan?

Ternyata ada harta Rafael Alun yang tidak dilaporkan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) lantaran mantan PNS pajak Kemenkeu tersebut memliki muslihat dalam menyembunyikan harta.

Apa saja muslihat Rafael Alun dalam menyembunyikan harta yang tidak dilaporkan?

Rafael Alun memiliki harta lebih dari apa yang Ia laporkan dalam LHKPN. Di mana yang Ia laporkan hanya Rp56 miliar dan diperkirakan harta yang tidak dilaporkan mencapai triliunan.

Awal mula terbongkarnya muslihat Rafael Alun dalam menyembunyikan harta imbas dari kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anaknya, Mario Dandy Satrio.

Baca Juga: Info THR dan Gaji ke 13 Tahun 2023, Ternyata Tidak Semua ASN Dapat, Cek Apa Anda Termasuk? 

Baca Juga: Link dan Cara Sanggah PPPK Guru 2022, Cuma Alasan Ini yang Diterima 

Harta kekayaan mantan PNS pajak Kemenkeu tersebut mulai dikulik dan dihasilkan hanya Rp56 miliar yang dilaporkan.

Total kekayaan miliknya dinilai tidak wajar lantaran Ia hanya menjabat sebagai Kepala Bagian Umum penempatan Kanwil DJP Jakarta Selatan II.

Tidak mungkin ayah Mario Dandy memiliki total kekayaan yang melebihi Direktur Jenderal (Dirjen) Pajak Suryo Utomo yang hanya memiliki kekayaan Rp14 miliar.

Profesinya sebagai pegawai pajak dinilai menguntungkannya lantaran mengetahui celah untuk melakukan muslihat dalam menyembunyikan harta.

Berikut ini 6 muslihat Rafael Alun dalam menyembunyikan harta yang tidak dilaporkan.

Baca Juga: Pengajuan KUR BRI 2023 Ditolak? Tenang Segera Lakukan Hal Ini Agar Bisa Lolos Seleksi, Pasti Cair! 

Baca Juga: Pinjaman KUR BRI 2023 Anti Ditolak, Dijamin Cair Pakai Tips Ini 

(1) Rafael Alun menyembunyikan aset yang tidak dilaporkan dengan muslihat menggunakan nama orang lain (nominee agreement/perjanjian pinjam nama).

Nama orang lain yang digunakan bisa orang tua, kakak, adik, teman.

Hal inilah yang membuat hartanya susah dilacak Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) serta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

(2) Rafael Alun menyembunyikan uang di 40 rekening atas nama istri, anak-anaknya, orang lain, dan badan usaha atau perusahaan.

PPATK telah memblokir lebih dari 40 rekening yang terkait dengan Rafael Alun dan ada nilai mutasi hingga Rp500 miliar untuk transaksi periode 2019-2023.

Baca Juga: Menkumham Siap Lindungi Bharada E! Klaim Sudah Izinkan Wawancara, Keselamatan Eliezer Terjamin 

Baca Juga: Cara Hapus Data Pinjol Ilegal Tanpa Ganti Kartu, Dijamin Aman 

(3) Rafael Alun menyembunyikan uang yang tidak dilaporkan dengan muslihat dalam bentuk saham yang sulit diketahui nominal pastinya.

Kemenkeu melakukan penelurusan terhadap 6 perusahaan dan 1 konsultan pajak yang kepemilikan sahamnya terkait dengan Rafael Alun.

Keenam perusahaan dan 1 konsultan pajak tersebut yaitu GTA, SKP, PHA, CC, BDA, RR, dan SCR.

Selain itu, mantan PNS pajak Kemenkeu ini juga memiliki perusahaan yang sahamnya berbagi dengan istri pegawai pajak lain, Wahono Saputro.

(4) Rafael Alun menyembunyikan harta di dalam safe deposit box di Bank Mandiri.

Safe deposit box milik Rafael Alun berisi harta senilai Rp37 miliar berbentuk mata uang asing.

Baca Juga: Mudik Gratis Lebaran 2023 Bareng Indomaret Dapatkan Grand Prize 1 Tiket Umroh dan Berbagai Door Prize 

Baca Juga: Link Mudik Gratis 2023 KTP atau Kelahiran Jateng, Cara Daftar Cuma Pakai HP 

(5) Rafael Alun menyembunyikan harta yang tidak dilaporkan dengan muslihat berupa bisnis restoran, perumahan, dan kos.

Bisnis restoran bernama Bilik Kayu Heritage di Jalan Ipda Tut Harsono Nomor 72, Muja Muju, Kecamatan Umbulharjo, Yogyakarta.

Bisnis perumahan elite bernama Green Hill Residence Manado di Desa Maumbi, Kecamatan Kalawat, Jaga 11, Minahasa Utara.

Bisnis kos M-One di Jalan Mendawai 1 Nomor 92, Jakarta Selatan.

Bisnis kos di Srengseng, Jakarta Barat.

Baca Juga: OJK Terbitkan 85 Daftar Pinjol Ilegal Per Februari 2023, Jangan Sampai Tergiur Meski Cepat Atau Mudah Cair! 

Baca Juga: Gawat! 85 Pinjol Ilegal dan 8 Investasi Bodong Diblokir, Ada Pinjol Terkenal? 

Bisnis kos Casa Embun di Jalan Laksda Adi Sucipto KM 7,5, Santan Nomor 5, Kalongan, Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Sleman.

Bisnis kos belakang rumah orang tua Rafael Alun di Jalan Solo.

(6) Rafael Alun menyembunyikan harta berupa rumah seluas 2.000 meter persegi.

Rumah seluas 2.000 meter persegi yang berlokasi di Jalan Ganesha, Muja Muju, Kecamatan Umbulharjo, Yogyakarta.

Tidak terhitung muslihat total nilai kekayaan Rafael Alun dalam menyembunyikan harta yang tidak dilaporkan.***

Sentimen: negatif (100%)