Sentimen
Positif (88%)
11 Mar 2023 : 01.26
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Vespa

Kesadaran Pengerjaan Konstruksi Berkualitas Masih Rendah, Masyarakat Perlu Diedukasi

11 Mar 2023 : 01.26 Views 1

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Kesadaran Pengerjaan Konstruksi Berkualitas Masih Rendah, Masyarakat Perlu Diedukasi

INDOZONE.ID - Kesadaran masyarakat terkait penggunaan material konstruksi yang berkualitas di Indonesia dinilai masih rendah. Karena itu, perlu edukasi untuk memajukan industri konstruksi Indonesia.

"Kesadaran masyarakat terkait pentingnya penggunaan material konstruksi yang sesuai dengan kebutuhan di lapangan, pentingnya kualitas pekerjaan yang harus sesuai prosedur, dan pemilihan produk, memang perlu ditingkatkan lagi," kata perwakilan Mapei Indonesia, Jeffry, dalam pernyataan tertulis, Jumat (10/3/2023).

Untuk meningkatkan kesadaran itu, Mapei Indonesia sebagai produsen material konstruksi, telah menggelar kompetisi "Viralin Projectmu' di media sosial. Ini dilakukan agar informasi yang tersaji dalam konten-konten tesebut dapat menjangkau lebih banyak masyarakat sehingga proses edukasi terjadi tanpa disadari.

Baca Juga: Harga Semen Tinggi dan Rawan Gempa di Papua, Konstruksi Sarang Laba-laba Jadi Favorit

"Kita mengajak masyarakat untuk mengenal pentingnya penggunaan produk material konstruksi serta kualitas pengerjaan bangunan demi menghindari kerusakan-kerusakan bangunan yang tidak perlu," katanya.

Kesadaran pengerjaan konstruksi berkualitas di Indonesia dinilai masih rendah. (Ilustrasi: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Para peserta membuat konten mengenai aplikasi produk Mapei, mulai pengerjaan perkuatan struktur bangunan, lantai industri, perekat keramik berukuran besar, hingga waterproofing atap.

Para pemenang mendapat hadiah utama berupa dua buah vespa. Ada pula hadiah lain berupa Smart TV, smartwatch, smartphone, dan sepeda.

Baca Juga: Rafdi, Anak Pejabat yang Hidup Sederhana Jadi Kuli Bangunan Tak Manfaatkan Jabatan Ayahnya

Pemenang kompetisi 'Viralin Projectmu' yang digagas Mapei Indonesia untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengerjaan konstruksi berkualitas. (Istimewa)

Selain penggunaan produk dan hasil akhir aplikasi, pertimbangan pemenang didasari oleh beberapa aspek, yaitu estetika dalam pengambilan gambar, kreativitas dan inovasi, keamanan pengerjaan, usaha yang dikeluarkan, dan hasil akhir gambar atau video yang dikirimkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: positif (88.6%)