Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam
Tokoh Terkait
Melahirkan Pemimpin dan Wirausaha yang Punya Integritas Tinggi
iNews.id Jenis Media: Nasional
JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat milad ke-3 Insititut Darul Quran (iDaqu). iDaqu dipimpin Ustaz Yusuf Mansur, yang merupakan Bacaleg Partai Perindo untuk DPR RI Dapil DKI Jakarta I (Jakarta Timur)
Presiden Jokowi mengatakan, apa yang diajakan iDaqu sangat baik.
"Yang saya hormati Ustaz Yusuf Mansur, saya melihat apa yang diajarkan di iDaqu sangatlah baik selama satu semester pertama, diajarkan secara khusus tentang Al Quran," ujar Jokowi dalam sebuah video, seperti dikutip, Rabu (8/3/2023).
Jokowi optimistis iDaqu dapat melahirkan sosok pemimpin hingga wirausahawan yang mempunyai integritas tinggi.
"Insya Allah iDaqu akan melahirkan pemimpin, pendidik, dan wirausaha yang mempunyai integritas yang tinggi dan mempunyai sikap sesuai nilai-nilai Alquran. Selamat Milad Institut Darul Quran," ujar Presiden Jokowi.
Untuk diketahui, Institut Daarul Qur’an adalah sebuah perguruan tinggi swasta yang memiliki tiga fakultas, yakni Fakultas Ushuluddin, Fakultas Tarbiyah & Keguruan, dan Fakultas Ekonomi & Bisnis Islam.
Diresmikan 5 Maret 2020, Institut Daarul Qur’an telah memperoleh Akreditasi Institusi Baik dari BAN-PT pada tahun 2022, selain itu Institut Daarul Qur’an adalah kampus pertama yang menjadi trendsetter kampus penghafal Al Qur’an di Indonesia.
Editor : Faieq Hidayat
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
Sentimen: positif (44.4%)