Sentimen
Negatif (66%)
8 Mar 2023 : 11.11
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Chelsea, Borussia Dortmund

Event: Liga Champions, Piala FA

Sepak Bola Chelsea ke Perempat Final Liga Champions Lewat Penalti Kontroversial Pusat Pemberitaan

8 Mar 2023 : 18.11 Views 1

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Sepak Bola
Chelsea ke Perempat Final Liga Champions Lewat Penalti Kontroversial

Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Chelsea akhirnya lolos dari babak 16 besar Liga Champions setelah mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 di Stamford Bridge. Agregat pertandingan menjadi 2-1 untuk Chelsea setelah kalah 1-0 di leg pertama.

Kemenangan Chelsea dalam laga yang berlangsung Rabu (8/3/2023) dini hari WIB ditandai dengan kontroversi. Yakni saat terjadi gol kedua melalui hadiah penalti yang dilakukan Kai Havertz menit 53.

Chelsea memperoleh hadiah penalti karena handsball pemain belakang Dormund. Tendangan Kai Havertz yang dipercaya menjadi algojo penalti membentur tiang gawang klub Jerman tersebut

Namun tak berapa lama kemudian wasit Dany Makkelie dari Belanda kembali menunjuk titik putih. Keputusan tak terduga itu karuan saja diprotes pemain Dortmund.

Kai Havertz kembali melakukan tendangan penalti ulang. Kali ini tendangannya berhasil di sisi pojok kiri kiper Dortmund hingga papan skor menjadi 2-0.

Keputusan wasit tersebut menjadi sorotan netizen. Ada yang bilang keputusan tak jelas, lelucon, dan membuat Dortmund dirampok wasit.

Dalam laga itu Chelsea membutuhkan kemenangan dengan selisih dua gol. Di leg pertama babak 16 besar Liga Champions The Blues kalah 1-0.

Raheem Sterling membuka kebuntuan dengan mencetak gol pada dua menit sebelum pertandingan babak pertama berakhir. Gol Sterling dibuat di kotak penalti, setelah tendangan kaki kirinya gagal, tendangan kaki kanannya berbuah gol.

Dalam laga itu, Dortmund tampil dominan di awal laga dengan 66 persen penguasaan bola berbanding 34 persen. Tim tamu seolah yang membutuhka gol, sedang Chelsea memainkan strategi serangan balik.

Di akhir pertandingan permainan berjalan imbang, dengan sama-sama membuat 13 shots dan empat tembakan ke arah gawang. Namun posisi Chelsea sudah unggul 2-0 sehingga cenderung mempertahankan kemenangan.

Kemenangan itu tentu saja membuat pelatih Chelsea bisa tersenyum. Dibawah asuhannya Chelsea kini peringkat 10 Liga Primer dan sudah tersingkir dari ajang Piala Carabao serta Piala FA.

Kondisi Chelsea vs Dortmund berbeda dengan laga Benfica vs Club Brugge. Klub Portugal itu menang mudah 5-1 sehingga agregat menjadi 7-1.

Sentimen: negatif (66.3%)