Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Tokoh Terkait
Rudianto
Hokky Caraka
Arkhan Fikri
Achmad Maulana Syarif
Hugo Samir
Sepak Bola Bermain Imbang, Timnas U-20 Gagal ke Perempat Final Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Jakarta: Timnas Indonesia U-20 hanya bermain imbang dengan tuan rumah Uzbekistan pada matchday terakhir Grup A Piala Asia U20 2023, Selasa (7/3/2023). Muhammad Ferarri dan kolega gagal melangkah ke babak perempat final setelah bermain tanpa gol 0-0 dengan tuan rumah.
Tampil di Stadion Istiqlol, Uzbekistan tim asuhan Shin Tae-yong harus bekerja keras. Ini lantaran tuan rumah sering merepotkan barisan belakang skuad Garuda Nusantara.
Sebenarnya Indonesia juga tidak tampil buruk, beberapa peluang dari Hugo Samir dan Ronaldo Kwateh juga membuat pemain belakang Uzbekistan harus waspada. Skor imbang tanpa gol pada babak pertama masih bertahan.
Di babak kedua Indonesia hampir saja membobol gawang Uzbekistan. Sundulan Muhammad Ferarri yang mendapat umpan Robi Darwis berhasil ditepis kiper tuan rumah Otabek Boymurodov.
Setelah peluang itu, para pemain muda Indonesia selalu kehilangan bola pada babak kedua. Fisik para pemain terlihat terkuras akibat permainan cepat tim tuan rumah.
Sebaliknya, Uzbekistan berusaha mencetak gol ke gawang timnas. Mereka mendominasi permainan, untungnya sejumlah peluang mereka gagal membuahkan hasil. Hingga laga babak kedua berakhir kedua tim bermain imbang 0-0.
Hasil imbang ini membuat Uzbekistan menemani Timnas Irak lolos ke babak perempat final. Irak di laga terakhir juga hanya bermain imbang imbang 1-1 dengan Suriah di Stadion Lokomotiv, Tashkent. Gol Irak dicetak oleh Hayder Abdulkareem pada menit ke-17, Sementara gol Suriah dicetak Zakaria Al Ramadan.
Daftar Pemain Indonesia vs Uzbekistan:
Indonesia : Daffa Fasya; Kakang Rudianto, Robi Darwis, Muhammad Ferarri; Dzaky Asraf, Arkhan Fikri, Achmad Maulana Syarif, Dony Tri; Hugo Samir, Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh.
Uzbekistan : Otabek Boymurodov, Izzatillo Pulatov, Abdulkodir Khusanov, Abubakir Ashurov, Utamurodov Javokhir; Ortikboev Deyorbek, Saidafzalkhon Akhrorov, Esanov Sherzod, Rakhmonaliev Umarali, Abosbek Fayzullaev; Pulatkhuja Kholdorkonov.
Sentimen: negatif (57.1%)