Sentimen
Positif (96%)
7 Mar 2023 : 06.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Tokoh Terkait

Pertemuan NasDem Gerindra Wujud Keharmonisan Berpolitik

7 Mar 2023 : 06.50 Views 1

Mediaindonesia.com Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional

Pertemuan NasDem Gerindra Wujud Keharmonisan Berpolitik

Anggota DPR Fraksi PKB, Abdul Kadir Karding, mengatakan pada prinsipnya semua partai politik boleh bertemu, dan tidak ada masalah membangun komunikasi antara partai politik atau pun perorangan. Pernyataan ini disampaikan Kadir dalam merespon pertemuan Ketum Partai NasDem, Surya Paloh, dengan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Minggu, (5/3).

“Pada prinsipnya tidak boleh dibatasi dengan alasan mau pemilu, lalu sudah ada komitmen, rencana koalisi dan lain-lain. Kita harus menjamin pemilu yang harmonis. Kita juga harus memperlihatkan kepada publik bahwa sesama partai politik baik-baik saja, kita berpolitik dengan gembira,” ucap Kadir ketika dihubungi, Minggun, (5/3).

Kadir juga menerangkan untuk menciptakan keharmonisan dalam pemilu, dibutuhkan bangunan komunikasi lintas partai politik. Harmoni tersebut harus berdiri di atas kedewasaan berpolitik dan produktif tanpa meninggalkan hasil yang berkualitas.

“Harmoni itu harus dibangun lintas partai tidak boleh mengelompok kemudian menyalahkan. Kita harus produktif. Berpolitk secara lebih dewasan poltik harus gembira tanpa harus meninggalkan asil kualitas. Komunikasi menjadi kunci, tidak mungkin harmonis dan menciptakan pemilu yang damai tanpa ada komunikasi,” ungkapnya.

Sebelumnya pertemuan tertutup digelar di kediaman Prabowo Subianto Minggu pagi di Hambalang Bogor Jawa Barat. Pertemuan tersebut disebut sebagai pertemuan silahturahim.

(Z-9)

 

Sentimen: positif (96.6%)