Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Shanghai
Kasus: zona merah, Zona Hijau
Bertahan Sampai Penutupan, IHSG Tetap di Zona Hijau Setelah Terapresiasi 0,02% Rabu, 01/03/2023, 15:15 WIB
Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sukses bertahan di zona hijau pada penutupan perdagangan Rabu, 1 Maret 2023. Melansir data RTI Business, diketahui bahwa IHSG terapresiasi 0,02% dan mendapatkan tambahan poin sebesar 1,69. Hal tersebut membuat posisi IHSG kuat di level 6.844,93.
Pada penutupan sesi kedua ini, meskipun pergerakan saham didominasi oleh tren penurunan, IHSG rupanya tidak terdepak ke zona merah. Merujuk dari sumber yang sama, dilaporkan bahwa pergerakan saham hari ini mencakup 221 saham naik, 286 saham turun, dan 222 saham stagnan.
Baca Juga: IHSG Sukses Pertahankan Posisi di Zona Hijau Setelah Menguat 0,04%
Sebelum menduduki level yang diraihnya pada sore hari ini, IHSG sempat berada di puncak level tertinggi dengan angka 6.889,51. Selain itu, pada menit-menit akhir perdagangan, IHSG juga menyentuh level terendahnya di posisi 6.833,18.
Per sore hari ini, IHSG diketahui telah memperjualbelikan sahamnya sebanyak 1.111.628 kali. Adapun volume saham yang diperdagangkan menyentuh angka 17,94 miliar lembar saham dengan nilai transaksi harian sebesar Rp9,96 triliun.
Baca Juga: Lompat ke Zona Hijau, IHSG Duduki Level 6.874,31 pada Pembukaan Sesi Pertama
Apabila dibandingkan dengan empat bursa Asia lainnya, IHSG kompak menghijau bersama Nikkei (0,26%), Hang Seng (4,29%), dan Shanghai (1%). Sayangnya, Shanghai belum sanggup ditutup menguat karena bursa satu ini terdepresiasi -0,05%.
Baca Juga: Kenapa Perlu Mempertimbangkan Karier sebagai HRD?
Sentimen: positif (72.7%)