Sentimen
Positif (79%)
27 Feb 2023 : 11.55
Informasi Tambahan

Event: Pemilu 2019

Kab/Kota: Semarang

Partai Terkait

Tokoh Wayang Werkudara Hiasi Rakornas Pemenangan Pemilu PAN, Apa Maknanya?

27 Feb 2023 : 11.55 Views 3

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Tokoh Wayang Werkudara Hiasi Rakornas Pemenangan Pemilu PAN, Apa Maknanya?

AKURAT.CO Tokoh pewayangan Werkudara atau Bimasena tampil menghiasi baliho panggung utama Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemenangan Pemilu yang digelar Partai Amanat Nasional (PAN) di Kota Semarang, Minggu (23/2/2023). 

Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan pun menjelaskan alasan memilih tokoh panglima perang Kerajaan Hastinapura yang dikenal berkarakter jujur tegas, adil, dan tidak pernah menyerah. 

Awalnya Zulhas, demikian menteri perdagangan ini biasa disapa, mengulas perbincangannya dengan Sekretaris Negara Pratikno. Ia ditanya siapa saja ketua partai dan menteri yang diundang menghadiri Rakornas PAN. 

baca juga:

"Pak Pratik, PAN ini punya presiden sudah lebih dari cukup, kami tidak mengundang yang lain, jadi sudah ada Bapak Presiden buat kami sudah segala-galanya," kata Zulhas disambut tepuk tangan riuh hadirin. 

Selanjutnya ia menunjuk gambar tokoh wayang pada baliho di atas depan panggung. "Itu gambar wayang, saya bukan orang Jawa, tapi panglima perang," ujar Zulhas.

Tokoh itu diasosiasikan dengan kesiapan PAN berperang menghadapi Pemilu 2024, terutama memenangkan suara di Jawa Tengah. 

"Jadi kami siap perang memenangkan partai tapi panglima perang ada patihnya, ada panglima tertinggi. Jadi tunggu perintah panglima tertinggi," ucap Zulkifli yang ditanggapi senyuman Jokowi. 

Meski tak spesifik menyebut siapa yang dimaksud panglima tertinggi, dalam ketatanegaraan Indonesia hanya presiden yang berwenang untuk memerintahkan angkatan perang.

Selain itu, Zulkifli menyoroti jebloknya perolehan suara PAN di Jawa Tengah. Sejak pertama kali menjadi peserta Pemilu 1999, partai berlambang matahari terbit tersebut selalu meraih kursi DPR dari Jateng. Setidaknya delapan kursi. Namun, untuk pertama kalinya pada Pemilu 2019, PAN tidak mendapatkan satu pun kursi dari Jawa Tengah.

"Jateng Pak, kami selalu DPR RI-nya selalu 8, nggak pernah nggak dapat, tapi sekarang tidak ada. Oleh karenanya kita mencoba belajar yang terjadi dan kita perbaiki," singgung Zulkifli

Salah satu upaya PAN itu dengan mengubah citra partai menjadi institusi yang memberikan kebahagiaan dan suasana riang.

"Jadi Pak Presiden yang tampil tadi kira-kira cara kami memperbaiki, masyarakat itu harus diajak bahagia, harus senang, harus riang, berpartai itu riang gembira kalau marah-marah terus turun suaranya," ujar Zulkifli agak berkelakar seraya menyemangati kader-kader PAN. 

"Cocok nggak ketua umum marah-marah terus gimana?" tanya dia ke 2.400 peserta rakornas yang memenuhi Ballroom Hotel Padma Kota Semarang. 

"Kader nggak datang Pak. Jangankan pemilih, kader saja malas datang, betul?" tanyanya pula diamini hadirin. []

Sentimen: positif (79%)