Sentimen
Otosport Balapan Kedua F1 PowerBoat 2023 Seri Indonesia Dibatalkan Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Balige: Balapan kedua F1 PowerBoat 2023 (F1H2O 2023) seri Indonesia dibatalkan. Kondisi cuaca yang tidak mendukung pada Minggu (26/2/2023) sore memaksa penyelenggara mengambil keputusan.
Balapan kedua sudah dimulai sesuai jadwal pada pukul 15.00 WIB . Namun, setelah hanya empat lap berlangsung, balapan harus dihentikan.
Dari laporan cuaca BMKG pada balapan kedua ini berlangsung, kecepatan angin berada di angka 7,8 knot. Padahal batas aman sesuai standar F1H2O adalah di angka 5 knot.
Sementara tinggi gelombangnya adalah 1,2 meter. Padahal batas maksimalnya berada di angka 0,5 meter saja.
Alhasil, demi keselamatan dan keamanan para pembalap, balapan kedua dibatalkan. Belum ada keterangan resmi yang diberikan oleh tim ofisial F1H2O terkait pembatalan ini.
Sentimen: negatif (57.1%)