Ungkap Kondisi Kapolda Jambi Dkk Usai Dievakuasi dari Hutan Kerinci, Kapolri: Ada yang Alami Faktur
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
22 Februari 2023 04:32 WIB
Kapolda Jambi dan lima orang lainnya tengah dirawat di RS Bhayangkara Jambi. Sementara dua lainnya dirawat di Merangin.
JAMBI, JITUNEWS.COM - Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono dan tujuh orang lainnya berhasil dievaksuai dari hutan Kerinci, lokasi helikopter mendarat darurat pada Selasa (21/2/2023).
Saat ini, Kapolda Jambi dan lima orang lainnya tengah dirawat di RS Bhayangkara Jambi. Sementara dua lainnya dirawat di Merangin.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut kondisi Kapolda Jambi dkk sudah membaik. Telebih, sudah ada tindakan medis dari tim dokter.
Kapolda Jambi Belum Berhasil Dievakuasi, Gubernur Minta Warga Jambi Gelar Doa Bersama
"Yang jelas kondisi pasien semuanya berangsur membaik ya, rata-rata mulai lebih baik karena juga tentunya ada tindakan-tindakan awal yang kemudian diberikan oleh dokter di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi," kata Listyo usai menjenguk Kapolda Jambi di RS Bhayangkara, Selasa (21/2/2023).
Listyo pun meminta doa kepada semua pihak agar Kapolda Jambi dkk bisa kembali pulih dan kesehatannya semakin membaik.
Ia menyebut kondisi Kapolda Jambi dkk dalam keadaan sadar. Namun, ia menyebut ada beberapa korban yang mengakami faktur ditangan hingga rusuk.
"Kondisinya semuanya sadar, tapi tentunya ada yang mengalami fraktur ada yang di kaki ada yang di tangan ada yang dirusuk dan juga mungkin di tempat-tempat lain yang saat ini sedang dilakukan scanning oleh dokter. Namun secara umum semuanya dalam keadaan sadar," jelasnya.
Polri: 4 Helikopter Diturunkan untuk Mengevakuasi Kapolda JambiSentimen: positif (95.5%)