Sentimen
Negatif (99%)
23 Okt 2004 : 17.57
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Tanah Abang, Bogor, Bekasi, Angke, Manggarai

Makin Parah! KRL Diminta Cari Solusi soal Kepadatan Stasiun Transit Manggarai

Rilis.id Rilis.id Jenis Media: Nasional

23 Okt 2004 : 17.57
Makin Parah! KRL Diminta Cari Solusi soal Kepadatan Stasiun Transit Manggarai

RILISID, Jakarta — Transit di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, masih dikeluhkan penumpang kereta KRL. Terbelih bagi pelanggan yang berangkat bekerja di pagi hari dan pulang sore.

Penumpang dari KRL tujuan Jakarta Kota yang hendak keluar stasiun maupun berpindah ke KRL tujuan Bekasi atau Tanah Abang harus turun atau transit di Stasiun Manggarai. Mereka turun di peron bagian atas ke bawah.

Tumpukan penumpang di tangga ataupun eskalator menuju peron 7 dan 8 yang berada di bagian bawah tak terhindarkan. Tak jarang para penumpang saling dorong.

Salah satu warga, Erwan (40), mengaku ribet dan pusing harus transit di Manggarai.

"Pusing!" ujar Erwan di Stasiun Manggarai, Senin (20/2/2023).

Erwan mengatakan dirinya menggunakan KRL dari arah Bogor dan hendak menuju Tangerang. Erwan mengaku dulu dirinya cukup naik KRL dari Bogor hingga Angke yang melintasi Stasiun Duri.

Tetapi, saat ini, dia terpaksa harus turun di Manggarai untuk berpindah kereta. Erwan harus naik ke KRL dari arah Bekasi untuk menuju Stasiun Duri.

"Dulu langsung ke Duri sekarang transit dulu," kata Erwan.

Warga lain, Tahru Roji (30), mengaku kesal kepadatan saat transit di Stasiun Manggarai makin menjadi-jadi. Dia mengatakan kepadatan makin parah saat jam pulang kerja.

Dia pun berharap ada perbaikan fasilitas agar menghindari penumpukan saat pengguna KRL transit di Stasiun Manggarai. Tahru berharap transportasi umum di Jakarta lebih nyaman lagi.

"Harus diperbaiki ini," imbuhnya. (*) 

Sentimen: negatif (99.7%)