Sentimen
Negatif (80%)
20 Feb 2023 : 03.13
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung, Jabodetabek, Cengkareng, Cilincing, Garut

Tokoh Terkait

6 Ruas Jalan Tol JORR 2 Ditargetkan PUPR Nyambung Semua Oktober 2023, Ini Daftarnya

20 Feb 2023 : 03.13 Views 2

Prfmnews.id Prfmnews.id Jenis Media: Nasional

6 Ruas Jalan Tol JORR 2 Ditargetkan PUPR Nyambung Semua Oktober 2023, Ini Daftarnya

PRFMNEWS – Enam ruas Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road II (JORR 2) ditargetkan selesai dibangun dan tersambung penuh pada Oktober 2023.

Update pembangunan enam ruas Jalan Tol JORR 2 yang ditargetkan selesai tahun ini diungkap Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR melalui akun Instagram resmi mereka, Minggu 19 Februari 2023.

“Pasti banyak yang nunggu Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta 2 atau biasa dikenal JORR 2 tersambung semuanya. Tahun ini selesai semua,” tulis keterangan unggahan di akun tersebut.

Baca Juga: Berusia 134 Tahun, Stasiun Cibatu Garut Jadi Saksi Sejarah Kunjungan Charlie Chaplin dan Presiden Soekarno

Jalan Tol JORR 2 memiliki panjang total 109,57 kilometer (km) dari total 6 ruas yang dibangun. Daftar ruas Jalan Tol JORR 2 adalah sebagai berikut:

1. Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran (14 km)

2. Jalan Tol Kunciran-Serpong (11 km)

3. Jalan Tol Serpong-Cinere (10,14 km)

4. Jalan Tol Cinere-Jagorawi (14,64 km)

5. Jalan Tol Cimanggis-Cibitung (26,18 km)

6. Jalan Tol Cibitung-Cilincing (34,76 km).

Baca Juga: Jadi Dessert Terbaik di Dunia, Ini Lokasi Penjual Pisang Goreng Enak di Bandung Lengkap dengan Harga

Adapun pembangunan jalan tol yang menjadi bagian dari jaringan JORR 2 ini tinggal menyisakan beberapa ruas lagi yang tengah dalam tahap konstruksi.

BPJT tengah mengejar penyelesaian konstruksi Jalan Tol Cinere-Serpong yang akan tersambung dengan Jalan Tol Cinere-Jagorawi.

Selain itu, penyelesaian Jalan Tol Cimanggis-Cibitung juga akan dikejar pada tahun ini agar dapat tersambung dengan Jalan Tol Cibitung-Cilincing.

"Habis itu selesai semua, langsung bisa terkoneksi mendukung kelancaran lalu lintas kendaraan di Jabodetabek," lanjut keterangan unggahan tersebut.

Baca Juga: Jangan Beri Anak ASI saat Mobil Berjalan, Jika di Pesawat Lakukan Ketika Take Off dan Landing

Ditambahkan keterangan dari kolom komentar disebutkan pembangunan Jalan Tol JORR 2 ruas Cimanggis-Cibitung sudah mencapai 70 persen.

“Oktober 2023 ditargetkan selesai semua. Saat ini sudah 70 persen lebih progressnya,” jawab BPJT membalas pertanyaan salah seorang netizen di kolom komentar.***

Sentimen: negatif (80%)