Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: kecelakaan
Tokoh Terkait
Mathius Fakhiri
Ricky Rizal
Ignatius Benny
Ignatius Benny Ady Prabowo
Egianus Kogoya
Bupati Nduga: Kepada Egianus Segera Lepaskan Pilot Susi Air
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Pj Bupati Nduga, Namia Gwijangge meminta pemimpin Kelompok Kriminal Bersenjata Egianus Kogoya untuk membebaskan pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens.
Pilot berkebangsaan Selandia Baru itu diduga disandera oleh KKB Egianus Kogoya.
"Saya minta kepada Egianus dan kelompoknya segera melepaskan pilot Philip dalam keadaan sehat, tidak kurang satu apapun," kata menegaskan, Selasa 14 Februari 2023.
Tak hanya itu, Namia meminta agar KKB membebaskan Philip dengan keadaan sehat dan tidak kurang satu apapun.
Baca Juga: 3.600 Akun YouTube Penyebar Hoaks dan Ujaran Kebencian Ditindak, Bawaslu: Ada Tantangannya
Hingga kini, bupati belum ada kabar lebih lanjut mengenai pilot itu ataupun soal uang tebusan.
Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius Fahiri mengatakan pilot Philip Mark Mehrtens bersama KKB yang dipimpin Egianus Kogoya. Meski begitu, Mathius tidak bisa memastikan detail keberadaan sang pilot.
Untuk memastikan kondisi serta lokasi di mana pilot tersebut berada, katanya, masih menunggu laporan dari tokoh-tokoh masyarakat dan agama yang diturunkan penjabat Bupati Nduga ke Paro. Diakuinya bahwa saat ini pihaknya masih menunggu informasi dari tim yang diturunkan penjabat Bupati Nduga ke Paro.
Baca Juga: Divonis 13 Tahun Penjara, Ricky Rizal Wibowo: Saya Tak Ada Niat Bunuh Yosua
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada hasil. Mereka masih berada di jalan karena untuk mencapai Paro harus melintasi sungai yang cukup lebar, " katanya.
Pesawat Susi Air Dibakar KKB PapuaPesawat milik Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti dibakar Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.
Pesawat dengan nomor penerbangan SI 9368 itu dibakar KKB usai berada di lapangan terbang Bandara Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan
"Memang benar ada laporan tentang pesawat milik Susi Air yang dibakar KKB di Paro, Kabupaten Nduga," kata Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius Fakhiri, 7 Februari 2023.
Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo sedang mendalami kasus hulan kontak pesawat Susi Air tersebut.
Dia menambahkan saat ini aparat TNI dan Polri yang tergabung dalam Operasi Damai Cartenz, personel Polres Nduga, dan rekan-rekan TNI melakukan investigasi terkait kondisi pilot serta seluruh penumpang pesawat.
"Tim juga akan mendalami terkait murni atau tidaknya kecelakaan yang menyebabkan terbakarnya pesawat Pilatus Porter Susi Air tersebut atau diduga dibakar oleh pihak-pihak tertentu. Tidak menutup kemungkinan pesawat ditahan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Nduga Pimpinan Egianus Kogoya dikarenakan wilayah itu masuk dalam markas mereka," jelasnya.***
Sentimen: positif (48.5%)