Sentimen
Negatif (99%)
11 Feb 2023 : 15.21
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jayapura

Partai Terkait
Tokoh Terkait

1.123 Kali, BMKG Unggkap Alasan Jayapura Papua Sering Diguncang Gempa Bumi

11 Feb 2023 : 15.21 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

1.123 Kali, BMKG Unggkap Alasan Jayapura Papua Sering Diguncang Gempa Bumi

11 Februari 2023 05:57 WIB

Ada 1.123 gempa bumi yang mengguncang Jayapura semenjak Januari 2023, namun gempa bumi yang dirasakan warga hanya 154 kali

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat ada sebanyak 1.123 gempa bumi yang mengguncang Jayapura, Papua semenjak Januari 2023.

Namun gempa bumi yang dirasakan warga hanya 154 kali. Salah satu gempa yang paling dirasakan warga yakni pada Kamis, 9 Februari 2023. Sejumlah bangunan rusak hingga empat orang dinyatakan meninggal dunia.

Lantas apa yang membuat gempa bumi sering terjadi Jayapura?

Dukacita Gempa Turki, Legislator PKB: Pemerintah RI Harus Bantu

Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto mengatakan bahwa aktivitas gempa yang dangkal dan mudah patah menyebabkan gempa bumi sering mengguncang Jayapura.

"Karakteristik di Jayapura itu aktivitas gempanya tinggi karena gempa di sini gempa dangkal dan batuannya mudah patah, sehingga di situ menyebabkan aktivitas terus menerus sejak Januari," kata dia  seperti dilansir detikcom, Sabtu (11/2/2023).

Sementara itu, Kepala BMKG Dwikorita mengatakan bahwa gempa bumi yang mengguncang Jayapura disebabakan oleh aktivitas sear aktif.  Sesar aktif merupakan sesar atau patahan yang memiliki aktivitas pergeseran atau pergerakan yang aktif.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter, gempa bumi ini merupakan gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar aktif, hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan geser," kata Dwikorita, dalam jumpa pers, Kamis, (9/2/2023).

4 Orang Tewas Akibat Gempa Bumi Jayapura, BNPB: Terperangkap Reruntuhan Kafe

Sentimen: negatif (99.2%)