Sentimen
Negatif (98%)
9 Feb 2023 : 14.34
Informasi Tambahan

BUMN: BRI

Club Olahraga: Persib Bandung, Persebaya, PSIS Semarang, Dewa United

Kab/Kota: bandung, Semarang, Surabaya, Magelang

Tokoh Terkait

Laga PSIS VS Persebaya Ditunda, Ini Alasan Polisi Tak Keluarkan Izin

9 Feb 2023 : 21.34 Views 1

Merdeka.com Merdeka.com Jenis Media: Nasional

Laga PSIS VS Persebaya Ditunda, Ini Alasan Polisi Tak Keluarkan Izin

Merdeka.com - Polrestabes Semarang menyatakan tidak mengeluarkan izin keramaian untuk penyelenggaraan pertandingan antara PSIS Semarang vs Persebaya di Stadion Jatidiri Semarang, Rabu (8/2).

Penundaan pertandingan tersebut karena pihak bonek meminta 1.000 suporter hadir tapi tidak bisa menyanggupi bila ada hal-hal yang tidak diinginkan saat laga pertandingan.

"Jadi tidak adanya kesepakatan antara bonek dengan polisi mengenai jaminan pertanggung jawaban,” kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar di Semarang, Rabu (8/2).

Dia menyebut pihak bonek meminta kuota suporter sebanyak 1.000 orang. Sedangkan penundaan pertandingan berdasarkan hasil kesepakatan pada saat rapat koordinasi (rakor) yang dilakukan polisi dan panitia pelaksana (panpel) serta pihak terkait lainnya.

"Jadi kesepakatan melalui rakor," ujar dia.

Selain itu, stadion Jatidiri masih dalam proses pembangunan tahap finishing sehingga belum diserahkan kepada pelaksana ke Provinsi.

"Sehingga dari pelaksana pembangunan, stadion ini khawatir manakala pembangunan ini terhambat bahkan menjadi rusak dari akibat pertandingan tersebut," kata dia.

2 dari 2 halaman

Tiket Dijual Tak Sesuai dengan Kuota Penonton

Terkait pendistribusian tiket, polisi menemukan adanya ketidaksesuaian saat laga pertandingan sebelumnya antara PSIS melawan Persib Bandung.

Ketidaksesuaian tersebut berupa tiket untuk suporter tim lawan yang seharusnya dibatasi 50 persen melebihi kuota yang menurut polisi jumlah itu justru membahayakan.

"Misal kuota untuk suporter Persib 1.000 tapi nyatanya yang datang dan mendapatkan tiket kira-kira 4-5 ribu bahkan di luar seribu kuota itu tiketnya bergabung dengan suporter semarang inikan membahayakan," kata dia.

Panpel seharusnya melakukan pembenahan sistem pada pendistribusian tiket. Ada ketakutan semisal sistem kuota yang buruk dapat menyebabkan suporter Semarang yang tidak kebagian tiket memaksa merangsek masuk ke stadion.

Selain itu, penjualan tiket harus tepat sasaran supaya ketika pelaksanaan pengamanan pertandingan bisa sesuai rencana.

"Ini menjadi bahan evaluasi dari sistem pertandingan kemarin,” ucap Irwan.

Sedangkan alasan berikutnya bahwa hasil evaluasi pertandingan PSIS melawan Persebaya pada putaran pertama BRI Liga 1 di Magelang pertandingan yang seharusnya dilaksanakan tertutup ternyata masih dihadiri oleh kedua suporter.

"Banyak suporter yang datang dari Semarang dan Surabaya yang kemudian menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. [gil]

Baca juga:
Laga PSIS vs Persebaya Ditunda, Polda Jateng Pulangkan Puluhan Bonek
Potret Jersey Ketiga PSIS Semarang, Motif Unik Hingga Dipuji Netizen Luar Negeri
CEO PSIS Semarang: Sepak Bola Harusnya Bawa Kebahagiaan dan Saling Respect
Kiper Kesayangan Shin Tae-yong Resmi Direkrut PSIS, 3 Nama Ini Berpotensi Jadi Korban
BRI Liga 1: PSIS Resmi Lepas Dua Pemain, Salah Satunya Dibeli Klub yang Identitasnya Masih Rahasia
Bursa Transfer BRI Liga 1: Terungkap, Bek PSIS Ini Ditransfer Dewa United
BRI Liga 1: Tinggalkan PSIS dan Gabung Dewa United, Frendi Saputra Beberkan Alasannya

Sentimen: negatif (98.1%)