Sentimen
Positif (100%)
10 Feb 2023 : 17.22
Informasi Tambahan

BUMN: PLN

Event: Hari Pers Nasional

Kab/Kota: Serdang

Hadirkan Listrik Tanpa Kedip, PLN Turut Sukseskan Acara Hari Pers Nasional 2023

10 Feb 2023 : 17.22 Views 7

Tagar.id Tagar.id Jenis Media: Nasional

Hadirkan Listrik Tanpa Kedip, PLN Turut Sukseskan Acara Hari Pers Nasional 2023

TAGAR.id, Jakarta - PT PLN (Persero) turut menyukseskan perayaan puncak Hari Pers Nasional (HPN) 2023, Kamis, 9 Februari 2023 di Gedung Serbaguna Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, Kabupaten Deli Serdang.

Acara yang dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo ini menjadi ajang perayaan bagi para insan jurnalis di seluruh nusantara.

Presiden Jokowi mengingatkan bahwa isu utama dunia pers yang sebelumnya mengenai kebebasan, saat ini sudah bergeser dengan berbagai disrupsi yang ada. Presiden berharap insan pers bisa tetap berpegang teguh pada idealisme, objektivitas dan tidak tergelincir dalam polarisasi.

Kami akan selalu siap untuk mengawal berjalannya berbagai agenda nasional maupun internasional. Saat ini pasokan listrik cukup dan kami telah hadirkan listrik yang andal dan tanpa kedip.

"Media harus mendorong agar penyelenggaraan Pemilu 2024 berjalan dengan jujur, adil, serta meneguhkan persatuan Indonesia. Saya meminta media massa harus tetap menjadi pilar keempat demokrasi menjelang pemilihan umum 2024," kata Presiden.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo turut mengapresiasi dedikasi para insan jurnalis dalam menghadirkan pemberitaan yang baik. Darmawan mendukung penuh para jurnalis untuk bisa menyebarluaskan informasi positif kepada seluruh masyarakat.

"Jurnalisme merupakan salah satu pilar utama dalam bernegara. Sehingga, penting untuk PLN selaku salah satu BUMN, menjalin sinergi dan kolaborasi dengan insan jurnalis mendukung kemajuan bangsa melalui penyebaran informasi yang akurat untuk seluruh masyarakat. Bersama PLN, mari kita menerangi negeri," ungkap Darmawan.

Dalam menyukseskan HPN pada tahun ini, Darmawan menjelaskan PLN berhasil menjaga pasokan listrik tetap aman. Tak hanya di tempat acara puncak tetapi juga di seluruh wilayah berlangsungnya acara HPN 2023.

"Kami bersyukur listrik andal selama peringatan dan perayaan puncak HPN 2023 berjalan sukses tanpa kedip dan dengan kualitas terbaik," ujar Darmawan.

PLN menyiagakan petugas dan backup pasokan listrik. Petugas PLN siap siaga selama 24 jam dengan bergantian shift untuk memastikan kondisi kelistrikan aman dan andal.

PLN juga menyiagakan 1 unit trafo mobile berkapasitas 630 kiloVolt Ampere (kVA), 1 unit Uninterruptible Power Supply (UPS) berkapasitas 200 kVA dan 2 unit genset berkapasitas 100 kVA dan 350 kVA, serta dilengkapi dengan Automatic Change Over Switch (ACOS) yang berfungsi mengalihkan jalur distribusi listrik saat terjadi gangguan, sehingga tidak terjadi 'kedip' atau padam.

"Kami akan selalu siap untuk mengawal berjalannya berbagai agenda nasional maupun internasional. Saat ini pasokan listrik cukup dan kami telah hadirkan listrik yang andal dan tanpa kedip," tutup Darmawan. []

Sentimen: positif (100%)