Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Jatinegara
Tim Bripka Madih Bakal Laporkan Pejabat Polda Metro Jaya, Siapa Ya?
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Tim kuasa hukum Bripka Madih menyebut, pihaknya bakal melaporkan pejabat Polda Metro Jaya terkait statemen-nya dalam kasus lahan yang dilaporkan oleh sang klien. Pejabat itu diklaim bakal dilaporkan ke Propam Mabes Polri.
"Rencananya juga akan mengajukan laporan kepada Propam," kata pengacara Bripka Madih, Yasin Hasan, saat dihubungi wartawan, Jumat (10/2/2023).
Yasin tidak membeberkan siapa yang akan mereka adukan ke Propam. Dia hanya menyebut, yang diadukan merupakan pejabat di Polda Metro Jaya.
Bripka Madih dan para pengacaranya (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)Baca Juga: Bripka Madih Bakal Diperiksa Bareskrim Polri Hari Ini!
"Iya, laporan kepada Propam terkait dengan statement pejabat dari pada Polda Metro Jaya dan penyidiknyalah," beber Yasin.
Statement yang disoalkan berkaitan dengan penjelasan pelaporan kasus lahan oleh kliennya. Karena merasa dirugikan dengan statemen tersebut, tim kuasa hukum Bripka Madih ingin melaprkan pejabat tersebut.
Sebelumnya, Bripka Madih, yang merupakan anggota Provost Polsek Jatinegara, sempat viral karena mengaku dipungli oleh penyidik Polda Metro Jaya saat membuat laporan polisi soal lahan. Dari hasil konfrontir Polsek Jatinegara dengan penyidik tersebut, rupanya tidak tidak ada pungli.
Baca Juga: Dikawal 10 Pengacara, Bripka Madih 'Geruduk' Polda Metro Jaya
Polda Metro Jaya menegaskan, kasus lahan yang dilaporkan Bripka Madih masih diproses hingga saat ini. Sementara itu, Propam Polda Metro Jaya membeberkan beberapa kasus KDRT yang pernah dilaporkan oleh istri Bripka Madih.
Artikel Menarik Lainnya:
Sentimen: positif (44.4%)