Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Bank Mandiri
Kasus: korupsi
Partai Terkait
Dipaksa Penjarakan Anies Direktur Penuntutan KPK Sampai Pilih Angkat Kaki, Serem Benar Memang Permainan Firli! Sabtu, 04/02/2023, 18:06 WIB
Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News
Warta Ekonomi, Jakarta -
Keputusan Direktur Penuntutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Fitroh Rohcahyantodari untuk mundur dari jabatannya, menyisakan tanda tanya besar.
Hal ini dihubung-hubungkan dengan lembaga anti rasiah itu yang saat ini tengah menggarap kasus Formula E tengah kontroversial.
Kemunduran Fitroh dari KPK kemudian kembali ke Jaksa Agung, disebut karena dipaksa membuat eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi tersangka dalam kasus Formula E.
Baca Juga: Soal Isu Kemungkinan Khofifah Indar Jadi Wakilnya Anies Baswedan: Kalau Berpasangan, Keduanya Langsung ‘Diciduk’ KPK
Kabar burung itu, ditanggapi Kader Demokrat Cipta Panca Laksana. Ia menyebut-nyebut nama Ketua KPK Firli Bahuri.
“Serem benar permainan Firli,” ungkapnya, melalui cuitan di Twitter, Jumat (3/2/2023).
Baca Juga: Nyali KPK Ciut Saat Berhadapan dengan Anies Baswedan Soal Kasus Formula E
“Dipaksa Firli untuk menersangkakan Anies dalam kasus Formula-E, Fitroh mundur dari jabatan Direktur Penuntutan KPK,” sambungnya.
Sementara itu, kabar tersebut ditampik pihak KPK. Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menuturkan, mundurnya Fitroh karena yang bersangkutan memang ingin melanjutkan karirnya di Kejaksaan.
Baca Juga: Bank Mandiri Bidik Penyaluran Kredit Tumbuh Hingga 12% pada 2023
Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Warta Ekonomi dengan Fajar.co.id.
Editor: Annisa Nurfitriyani
Sentimen: negatif (88.9%)