Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Intan Jaya
Tokoh Terkait
Berkaca dari Kasus Pengancaman Rizky Billar, Polisi Minta Masyarakat Bijak Bersosmed
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Artis Rizky Billar baru saja berdamai dengan seorang pria berinisial A yang merupakan haters pengancam dirinya. Polda Metro Jaya yang menangani kasus ini meminta masyarakat untuk bijak saat menggunakan media sosial agar kasus ini tidak terulang.
"Kami Polda Metro mengimbau agar bijak menggunakan media sosial saring dulu sebelum share," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Sabtu (4/2/2023).
Kasus haters yang mengancam Rizky Billar disebutnya bisa menjadi pembelajaran seluruh pihak. Kasus ini bisa membuat masyarakat berhati-hati saat bermain media sosial.
Baca Juga: Merinding! Warga Intan Jaya Dibacok Sadis Jarinya Putus, Polisi Turun Tangan
"Tentunya ini jadi pembelajaran, edukasi. Sekali lagi ini adalah proses dan apa yang ditempuh ini kita hargai dan ini menjadi pembelajaraan bagi kita seluruhnya," beber Trunoyudo.
Diberitakan sebelumnya, artis Rizky Billar sempat melaporkan haters ke Polda Metro Jaya. Haters tersebut dilaporkan karena melakukan tindakan pengancaman akan menggariskan leher terhadap Billar.
Baca Juga: Provos yang Diminta Uang oleh Penyidik saat Buat Laporan Ternyata Berkasus
Polda Metro Jaya sendiri sudah berhasil menangkap pelaku pengancaman yang ternyata keberadaanya di wilayah Aceh. Di sisi lain, Rizky Billar sendiri memutuskan untuk tidak melanjutkam kasus ini dan memilih untuk berdamai serta memaafkan pelaku.
Artikel Menarik Lainnya:Sentimen: positif (84.2%)