Terapkan Eco Office, Pemko Medan Raih Apresiasi
CNBCindonesia.com Jenis Media: News
Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah Kota Medan mendapatkan apresiasi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Sumut karena berinisiatif menambahkan satu program di luar program yang telah ditetapkan dalam Kebijakan dan Strategi Nasional (Jakstranas) dengan penerapan program eco office di kantor pemerintah.
Apresiasi tersebut disampaikan oleh Kepala BPK RI Perwakilan Sumut, Eydu Oktain Panjaitan dalam kesempatan exit meeting pemeriksaan kinerja atas efektivitas pengelolaan Sampah Rumah Tangga (SRT) dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga (SSSRT).
"Saya memberikan apresiasi kepada Pemko Medan karena telah mulai menerapkan eco office di lingkungan kantor pemerintah guna mewujudkan kantor ramah lingkungan. Saya berharap dengan diterapkannya sistem ini dapat menjadi Kota Medan lebih baik lagi ke depannya," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat (18/11/2022).
Sementara itu, Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengatakan masalah persampahan menjadi tantangan bagi seluruh Pemerintah Daerah, termasuk Pemko Medan.
Berdasarkan hasil dari pemeriksaan BPK RI Perwakilan Provinsi Sumut, TPA di Kota Medan belum berstandar nasional karena menggunakan sistem open dumping yang sudah tidak diperbolehkan lagi. Diungkapkannya, Pemko Medan telah melakukan berbagai upaya dalam membenahi masalah persampahan ini.
"Sekarang standar nasional TPA harus menggunakan sistem sanitary landfill atau teknologi untuk me-reduce dan reuse kembali sampah yang ada," terangnya.
Untuk itu, Bobby mencoba memperbaiki sistem yang ada, salah satunya mengenai sistem persampahan. Oleh karenanya hasil pemeriksaan dari BPK RI Perwakilan Provinsi Sumut dapat menjadi sebuah landasan bagi Pemko Medan dalam membuat suatu kebijakan dan peraturan guna mengurangi dan memanfaatkan kembali sampah yang ada di Kota Medan.
"Mudah-mudahan hasil pemeriksaan dari BPK ini nantinya dapat dijadikan sebagai acuan dan landasan dalam membuat kebijakan ataupun aturan untuk mengurangi dan memanfaatkan sampah yang ada di Kota Medan. Sehingga niat kita untuk menjadikan Kota Medan yang bersih dapat terwujud," pungkasnya.
[-]
-
Bobby Nasution Resmi Beri Subsidi 900 Unit Angkot di Medan(dpu/dpu)
Sentimen: negatif (88.9%)