Sentimen
Positif (94%)
3 Feb 2023 : 18.19
Tokoh Terkait
Henry Surya

Henry Surya

Tentang Henry Surya, Bos KSP Indosurya yang Diduga Gelapkan Dana Nasabah hingga Rp106 T

3 Feb 2023 : 18.19 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Tentang Henry Surya, Bos KSP Indosurya yang Diduga Gelapkan Dana Nasabah hingga Rp106 T

Henry Surya bukan pemain baru di industri keuangan.

JAKARTA, JITUNEWS.COM — Kasus dugaan penggelapan dana Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya tengah jadi sorotan publik baru-baru ini.

Henry Surya divonis tidak bersalah oleh Majelis Hakim. Bos KSP Indo Surya itu dinyatakan melakukan perbuatan yang didakwakan sebagai tindak perkara perdata, bukan pidana. Jadi, ia bebas dari segala tuntutan hukum pidana.

"Membebaskan terdakwa Henry Surya oleh karena itu dari segala tuntutan hukum yang sebelumnya didakwakan dalam dakwaan alternatif kesatu pertama dan kedua pertama," kata Hakim Ketua Syafrudin Ainor di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Selasa (24/1/2023).

Jaksa Tuntut Richard Eliezer Dipenjara 12 Tahun, LPSK Kecewa

Para korban kecewa atas putusan itu. Mereka sangat berharap Henry dinyatakan bersalah karena menggelapkan uang total sebesar Rp106 triliun. Jumlah ini menempatkan skandal Indosurya sebagai kasus penipuan terbesar di Indonesia.

Seiring skandal, sosok Henry Surya banyak dicari. Bagaimana pun ia orang yang nekat karena berani menipu nasabah hingga ratusan triliun.

Seperti dilansir dari berbagai sumber, di industri keuangan, Henry Surya bukanlah pemain baru. Dia pernah menyebut orang tuanya, Effendi Surya sudah lama menggeluti bisnis di bidang keuangan dan properti

Menurut Henry, banyaknya jejaring bisnis sang ayah mendorong dirinya untuk menekuni usaha yang sama.

Pada September 2012, Henry mendirikan perusahaan sendiri di sektor koperasi bernama Koperasi Simpan Pinjam Indosurya Cipta. Berdasarkan laman resmi Kementerian Koperasi dan UKM, Indosurya secara legal berdiri, dengan nomor badan hukum pendirian 430/BH/XII.1/-1.829.31/XI/2012 tanggal 5 November 2012.

Henry memegang kendali manajemen Indosurya sejak 2012 hingga Februari 2020. Dalam rentang waktu ini, Indosurya menghimpun dana dari masyarakat dengan simpanan berjangka berbunga 8-11 persen.

Untuk menarik konsumen, Henry membawa nama besar Indosurya Group yang memiliki berbagai jaringan bisnis, salah satunya Asuransi Indosurya Life. Juga janji manis agar calon nasabah sudi menanamkan uang di perusahaannya.

Indosurya menargetkan masyarakat kelas atas. Koperasi bekerja layaknya bank. Konon, semua pegawainya adalah bekas karyawan bank.

Tercatat hingga Februari 2020, Indosurya menggaet sebanyak 16.749 nasabah.

Kendati demikian, Amelia Putri, dkk dalam Lambatnya Perkembangan Hukum dalam Menjaga Stabilitas Publik di Era Teknologi dan Informasi (2022), menyebut koperasi tersebut tak punya izin usaha dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Usai Viral Tanah Arab Saudi Menghijau, Kini Mendadak Muncul Danau: Pertanda Apa Lagi?

Sentimen: positif (94%)