Sentimen
Positif (99%)
3 Feb 2023 : 14.56
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Dubai, Roma, Paris, London

Bali Jadi Salah Satu Destinasi Terpopuler di Dunia, Bertengger di Posisi 2

3 Feb 2023 : 14.56 Views 2

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Bali Jadi Salah Satu Destinasi Terpopuler di Dunia, Bertengger di Posisi 2

PIKIRAN RAKYAT – Bali masuk menjadi 10 destinasi paling populer di seluruh dunia versi TripAdvisor. Sebagai informasi, wilayah yang juga dikenal dengan nama Pulau Dewata itu dinobatkan sebagai destinasi terpopuler nomor dua di dunia tahun 2023 oleh TripAdvisor melalui penghargaan tahunannya, yaitu, Travelers’ Choice Award for Destinations. 

Bali pun menjadi destinasi wisata terpopuler yang mengungguli London yang berada di posisi ketiga, Roma di posisi keempat, dan Paris di posisi kelima. Sementara itu, posisi pertama dalam penobatan destinasi terpopuler di dunia itu jatuh kepada Dubai.

Lantas, apa saja 10 destinasi terpopuler menurut TripAdvisor? Berikut daftar lengkapnya sebagaimana yang telah dirangkum oleh Pikiran-Rakyat.com.

Dubai, Uni Emirat Arab Bali, Indonesia London, Inggris Roma, Italia Paris, Perancis Cancun, Mexico Crete, Yunani Marrakech, Maroko Dominican Republic Istanbul, Turki.

Baca Juga: Urai Catatan ‘Cacat’ Kasus Mahasiswa UI, DPR RI Singgung Hilangnya Keadilan dan Profesionalisme

Sementara itu, menanggapi penobatan Bali sebagai salah satu dari 10 destinasi yang paling populer di dunia tahun 2023, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Pariwisata (Menparekraf/Kaba Parekraf) Sandiaga Salahuddin Uno pun mengapresiasi penobatan yang disematkan untuk Bali tersebut.

“Bali naik dua peringkat, dari peringkat keempat pada tahun 2022 menjadi peringkat kedua pada tahun 2023 berhasil mengalahkan London di peringkat ketiga dan Paris di peringkat kelima,” katanya, dikutip pada Kamis, 2 Februari 2023.

Menurut keterangan dari Sandiaga Uno, kualitas dan kuantitas ulasan selama periode November 201 hingga Oktober 2022 menjadi indikator penilaian Travelers' Choice Award for Destinations. Sandiaga Uno pun bersyukur atas prestasi yang telah diterima oleh Bali.  

Baca Juga: Nikita Mirzani Jawab Kabar Bakal Terjun ke Dunia Politik, Sempat Punya Niat Dua Tahun Lalu

“Tugas Bali, bisa menjadi pengumpan bagi 5 DSP lainnya. Ini merupakan prestasi yang patut kita syukuri. Kita berharap ke depannya berkembang destinasi lain di Indonesia selain Bali,” ujarnya.

Selain Bali, Sandiaga Uno juga mengatakan bahwa terdapat sejumlah tempat lain yang bisa masuk ke dalam daftar destinasi terpopuler untuk menjadi pilihan wisatawan agar dapat berwisata. Ia pun berharap agar nantinya ada destinasi wisata di Indonesia yang dapat menduduki peringkat pertama sebagai destinasi populer di dunia.

“Bahkan, kita berharap destinasi di Indonesia dapat meraih urutan pertama sebagai destinasi populer dunia di tahun-tahun selanjutnya,” ucapnya.  

Rekomendasi wisata di Bali

Bali terkenal dengan pantainya yang indah. Wisatawan pun berbondong-bondong datang ke Bali untuk menikmati keindahan alamnya tersebut. Tak hanya itu, Bali juga memiliki tempat wisata lainnya, selain pantai. Adapun, berikut sejumlah rekomendasi tempat wisata di Bali.

- Pantai Uluwatu

- Pantai Jimbaran

- Pantai Pandawa

- Pantai Sanur

- Bukit Campuhan

- Garuda Wisnu Kencana (GWK)

- Monkey Forest Ubud

- Danau Batur

- Taman Nasional Bali Barat.***

Sentimen: positif (99.9%)