Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak, Ibadah Haji, Ibadah Umroh
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Anies Baswedan Bersyukur Jadi Capres Koalisi NasDem PKS dan Demokrat
Fin.co.id Jenis Media: Nasional
Reporter: Gatot Wahyu|
Editor: Gatot Wahyu|
Rabu 01-02-2023,20:36 WIBAnies Baswedan (twitter @aniesbaswedan) --
SOLO, FIN.CO.ID - Anies Baswedan merasa bersyukur setelah mendapat kepercayaan dari NasDem, PKS dn Demokrat diusung sebagai calon presiden (Capres) 2024.
Dia mengaku sangat terhormat diberi kepercayaan oleh ketiga partai tersebut untuk mengikuti kontestasi Pilpres 2024.
"Saya merasa terhormat atas kepercayaan yang diberikan oleh PKS, ini sebuah kepercayaan besar," katanya, Rabu, 1 Februari 2023.
BACA JUGA:Bikin Mewek, Ini Pesan Terakhir Hasya Athallah Sebelum Meninggal Dunia
BACA JUGA:Janji Anies Tak Maju Pilpres Jika Prabowo Nyapres, Sandiaga Uno: Perjanjian Itu Tetap Berlaku
Dia menjelaskan, kerjasama dengan PKS yang terakhir mendeklarasikan mendukungnya bukanlah yang pertama.
Anies mengaku telah bekerja sama dengan PKS sejak Pilkada DKI Jakarta.
Kerjasama tersebut menjadikannya sebagai Gubernur DKI Jakarta yang didampingi Sandiaga Uno sebagai Wakil Gubernur.
BACA JUGA:Relawan Anies Bikin Sekber KIB (Kuning, Ijo, Biru), Sindir Koalisi KIB?
BACA JUGA:Tata Cara Berpakaian Ihram dan Doa-Doa Saat Ibadah Haji dan Umroh
"Kami sudah bekerja bersama ketika PKS mengusung di DKI Jakarta sehingga berkelanjutan. Ini bukan sesuatu yang baru, ini melanjutkan yang sudah terbangun," katanya.
Menurutnya, koalisi NasDem, PKS dan Demokrat menjadi pesan bahwa semua pihak yang ada di dalam koalisi mendorong adanya perbaikan.
"Menghadirkan keadilan sosial itu harus dikerjakan bersama-sama. Kami bersyukur bahwa setelah Oktober lalu Partai NasDem yang pertama kali, kemudian pekan kemarin Partai Demokrat dan pekan ini PKS," katanya.
Dia menyebut dengan semakin banyaknya partai yang bergabung, maka koalisi akan semakin kuat.
Sumber:
Sentimen: positif (99.9%)