Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Perkuat Ekonomi UMKM, PJ Gubernur DKI Siapkan Jakarta Dukung Keketuaan Indonesia di ASEAN 2023 Minggu, 29/01/2023, 13:33 WIB
Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, mendampingi Presiden RI Joko Widodo dalam kegiatan Kick Off Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023, di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, pada Minggu (29/1/2023).
Dalam kesempatan itu, Heru menyatakan kesiapan Jakarta sebagai tuan rumah diselenggarakannya event internasional itu. Ia mengatakan, pihaknya akan mempersiapkan konsep acara dengan matang.
"Jakarta siap untuk mendukung serta menyukseskan kegiatan internasional ini. Kami di DKI Jakarta akan konsisten berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat dalam rangka menyusun serta mengonsepkan acara yang akan digaungkan pada Mei hingga Desember nanti," ujar Heru, Minggu (29/1/2023).
Baca Juga: Kemlu RI Bocorkan Bakal Gelar 494 Rangkaian Selama Indonesia Jadi Ketua ASEAN 2023, Apa Saja? Simak!
Menurut Heru, Keketuaan Indonesia di ASEAN 2023 ini dapat berdampak baik bagi pertumbuhan dalam perputaran roda perekonomian bagi UMKM di Jakarta.
"Ini bukan sekadar menjadi cerminan Indonesia di mata dunia, tetapi juga sebagai potensi pertumbuhan dalam perputaran roda perekonomian bagi UMKM di Jakarta," tuturnya.
Dengan begitu, Heru juga mengimbau masyarakat agar memberikan dukungannya untuk memeriahkan rangkaian acara yang akan berakhir hingga 31 Desember mendatang.
"Kami mengimbau segenap warga Jakarta untuk terlibat dalam menyukseskan event internasional ini," imbuhnya.
Guna menarik dukungan masyarakat DKI Jakarta agar menyukseskan acara internasional tersebut, Heru dan pihaknya berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI, menggelar acara Kick Off Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023.
Acara tersebut diselenggarakan secara meriah, dimulai dari bersepeda santai bersama Jokowi dan sejumlah menteri, hingga Parade Nusantara.
Baca Juga: Kaesang Meradang! PAN Kena Ultimatum: Jangan Edit Jersey Kebanggaan Kami dengan Logo Lain!
Sentimen: positif (76.2%)