Pemiliknya Bagian Sembilan Naga, DPR Sebut Meikarta Bak Paling Berkuasa di RI
Keuangan News
Jenis Media: Nasional

KNews.id-Mangkirnya pengembang Meikarta PT Mahkota Sentosa Utama (MSU) membuat anggota Komisi V DPR -RI meradang. Terlebih, ketidakhadirannya ini tanpa memberi keterangan.
“Ini kami anggap meremehkan, bahasa canggihnya contempt of parliament,” kata Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Mohamad Hekal dalam rapat di DPR, dikutip Kamus (26/1/2023).
Setali tiga uang, Menurut Anggota Komisi VI DPR RI, Achmad Baidowi, manajemen Meikarta seharusnya memberikan informasi jika tak bisa hadir. Namun menurutnya tak ada satu pun informasi yang disampaikan ke DPR.
“Kalau ada mitra atau stakeholder yang diundang tak bisa hadir setidaknya berikan informasi. Kalau ini kan tidak ada sama sekali. Berarti dia sudah melecehkan parlemen dan ini perlu penyikapan serius,” ujarnya.
Sentimen: netral (61.5%)