Sentimen
Negatif (99%)
28 Jan 2023 : 07.57
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cianjur

Kasus: pembunuhan

Benarkah Penumpang Sedan Audi A8 Itu Istri Kedua Polisi Penyidik Pembunuhan Berantai Wowon Cs?

28 Jan 2023 : 07.57 Views 1

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Benarkah Penumpang Sedan Audi A8 Itu Istri Kedua Polisi Penyidik Pembunuhan Berantai Wowon Cs?

POJOKSATU.id, CIANJUR – Penumpang mobil sedan Audi A8, yang mengaku bernama Nur, membantah bahwa mobil yang ia tumpangi itu adalah miliknya.

Mobil sedan Audi A8 itu disebut polisi jadi tersangka penabrak mahasiswi Cianjur, Selvi Amanda Nuraeni.

Peristiwa itu terjadi berbarengan saat iring-iringan mobil polisi penyidik kasus pembunuhan berantai Wowon Cs menuju ke Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur.

“Mobil Audi A8 hitam itu bukan milik saya, tapi milik suami saya,” ucap Nur kepada wartawan di Cianjur, Jumat (27/1/2023).


Nur juga membenarkan bahwa suaminya adalah salah satu anggota polisi yang ikut dalam iring-iringan penyidik kasus pembunuhan berantai Wowon Cs.

“Iya (polisi yang ikut rombongan) betul,” bebernya.

BACA : Fakta Terbaru, Sedan Audi A8 Tersangka Lindas Mahasiswi Cianjur Ternyata Milik Penyidik Kasus Pembunuhan Berantai Wowon Cs

Nur mengaku, ia dan suaminya sudah janjian untuk bertemu di Puncak Cianjur.

“Saya nyusul dari Jakarta, ketemunya di Puncak,” kata dia.

Nur juga menjelaskan, saat di kawasan Puncak ia dan suami saling bertelepon dan janjian bertemu di rumah makan Alam Sunda.

Selanjutnya, suaminya dan rombongan penyidik dari Ditreskrimum Polda Metro Jaya berangkat menuju ke TKP pembunuhan berantai Wowon cs.

“Saya telponan sama suami saya. Ikut yah, ikut. Yaudah gak papa, Bi, tutup jendelanya. Akhirnya ya udah saya ikut iring-iringan di belakang,” ujarnya.

“Atas seizin suami saya,” tekan dia.

Ia menerangkan, dirinya dipinjami mobil tersebut oleh suaminya karena mobilnya sedang ada di bengkel.

BACA : Pengemudi Audi A8 Bantah Tabrak Mahasiswi Cianjur, Ada 2 Mobil di Belakang Diduga Rombongan Polisi

Nur juga mengaku tidak mengtahui apakah plat nomor mobil sedan Audi A8 itu palsu atau tidak.

“Kalau untuk plat nomor, mobilnya kayak gimana, itu saya nggak tau. Yang tau suami saya,” kata dia.

Dia menjelaskan, dirinya selama ini baru 3 kali dipinjami mobil sedan mewah tersebut.

“Saya baru dipinjami mobil itu 3 kali. Bukan 3 minggu, 3 bulan, atau apa, tapi 3 kali aja,” ucap Nur.

Nur juga enggan menjawab tegas saat ditanya apakah dirinya istri kedua dari polisi dimaksud.

“(Pokoknya) Saya istrinya,” tegas dia.

Nur juga enggan mengungkap identitas anggota polisi yang ia sebut sebagai suaminya.

“Ya ada lah. Iya (anggota Polda Metro Jaya). Inisialnya (Kompol) D,” bebernya. (guruh/pojoksatu)

Sentimen: negatif (99.8%)