Sentimen
Negatif (100%)
26 Jan 2023 : 20.58
Tokoh Terkait
Agus Arianto

Agus Arianto

Diduga Kesetrum Listrik, Pekerja Bangunan Ditemukan Tewas

26 Jan 2023 : 20.58 Views 3

Sumutpos.co Sumutpos.co Jenis Media: News

Diduga Kesetrum Listrik, Pekerja Bangunan Ditemukan Tewas

TEBINGTNGGI, SUMUTPOS.CO – Pekerja Bangunan, Ramadan Sugianto (25) warga Jalan Ketumbar, Kecamatan Bajenis, Kota Tebingtinggi ditemukan pekerja kondisi meninggal dunia. Dugaan penyebab kematian akibat tersengat listrik di lokasi pembangunan gedung Bank Swasta di Jalan Sudirman Kota Tebingtinggi, Selasa (24/1) sore .

Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Sri Pamela Medika Nusantara Kota Tebingtinggi untuk mendapatkan perawatan, tetapi kondisi korban sudah meninggal dan pihak keluarga membawa korban pulang untuk dimakamkan, sayangnya pihak pengembang tidak memberikan klarifikasi dan santunan kepada pihak keluarga korban sehingga keluarga menuntut hal itu.

Adik ipar korban, Suhendra menuturkan bahwa pihak keluarga sudah mendatangi pihak pengembang untuk meminta klasifikasi terkait kematian keluarganya, tetapi tidak mendapatkan respon positif, bahkan ketika jenazah dirumah duka, tidak ada pihak pengembang yang datang melayat kerumah duka.

“Saat kami lihat pekerja disana semuanya tidak menggunakan alat safety pekerjaan, seperti menggunakan helm dan sepatu bot. Para pekerja terlihat hanya menggunakan sandal jepit dalam melakukan pekerjaan disana,” jelas Suhendra, Kamis (26/1).

Suhendra kembali meminta kepada pihak pengembang untuk bertanggung jawab atas kematian keluarganya, karena pihak pengembang sampai saat ini belum ada beritikad baik kepada pihak korban untuk mengklarifikasi dikarenakan istri korban saat ini sedang hamil tua.

“Kita merasa kasihan kepada korban terutama istrinya yang kondisi hamil tua. Diharapkan pihak pengembang untuk beritikad baik karena kasus kematian Sugianto sampai saat ini juga belum dilaporkan ke pihak kepolisian,” bilang Suhendra, Kamis (26/1) slang.

Pada saat jenazah dimandikan, ungkap Suhendra, kondisi Sugianto dibagikan tubuh belakang menghitam dan di bagian hidung serta telinga mengeluarkan darah.

Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto menyampaikan bahwa sampai saat ini baik itu pihak keluarga dan pengembang tidak ada membuat laporan kepada pihak kepolisian terkait kejadian tewasnya pekerja bangunan atas nama Ramadan Sugianto.

Dilokasi pekerjaan tepatnya di Jalan Sudirman Kota Tebingtinggi ketika dicari informasi, baik pengembang dan pekerja disana tidak ada yang berkomentar dan tampak pelaksanaan pekerjaan pembangunan bank swasta tersebut berhenti sementara. (ian)

Sentimen: negatif (100%)